Viral Wanita Ini Bagikan Kisahnya Merawat Kedua Orang Tuanya yang Lansia, Netizen: Terharu

- Senin, 30 Agustus 2021 | 23:00 WIB
Wanita bagikan kisahnya yang merawat kedua orang tuanya yang sudah lansia (TikTok/bisul_item)
Wanita bagikan kisahnya yang merawat kedua orang tuanya yang sudah lansia (TikTok/bisul_item)

Seorang wanita membagikan kisahnya saat merawat kedua orang tuanya yang sudah lansia viral di media sosial. 

Dalam video yang dibagikan akun TikTok @bisul_item, tampak kedua orang tua wanita tersebut hanya bisa berbaring di ruang tamu.

Setelah menjemur pakaian, wanita yang melihat ayah dan ibunya hanya bengong saja langsung membuat cemilan untuk orang tuanya.

"Baru selesai ngejemur baju, eh liat emak/bapak lagi pada bengong bae. Langsung buka kulkas, kebetulan masih ada sisa mangga sama pepaya kemaren aku beli," tulisnya dalam video, seperti dikutip Indozone, Senin (30/8/2021).

Wanita berhijab itu lalu memotong buah yang ada di dalam kulkas untuk kemudian diberikan ke kedua orang tuanya.

"otw kita kupas buah pepayanya kebetulan mangganya udah dikulitin jadinya tinggal belah2 aja," tulisnya. 

Kedua orang tuanya terlihat langsung melahap buah yang sudah dipotong wanita tersebut. Ia juga menyuapi sang ibu dikarenakan berantakan jika disuruh makan sendiri.

"Bapaknya langsung bangun terus makan buahnya. Si bandel aku maunya makan sendiri. Ujung2nya aku paksa suapin, soalnya berantakan kotor ke bajunya emak," tulisnya. 

Berdasarkan pemantauan Indozone, wanita itu kerap membagikan kisahnya yang merawat kedua orang tuanya yang sudah lansia itu seorang diri. Hal itu ia bagikan di akun TikTok miliknya.

@bisul_item

Alhamdulillah, allah sayang sma kita ya mak/pak ????.

? suara asli - Pisces - Pisces

Video itu pun viral bahkan sudah ditonton hingga 8,8 juta views dan menuai beragam komentar dari para netizen yang terharu dengan ketulusan wanita tersebut. 

"Calon penghuni syurga ya mbak ya, memuliakan orang tua, amiin, semoga kita semua bisa begini ya guys dalam keadaan apapun," komentar @yollanda93

"Yaallah semoga sehat sehat terus ya," komentar @tehpucukk02

"Masyaallah," komentar @imama_06
 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X