Istri Bupati Sumba Timur Terobos Lumpur: Saya Tak Bisa Tidur Bayangin Penderitaan Mereka

- Minggu, 11 April 2021 | 09:40 WIB
Merliaty Praing terobos lumpur demi salurkan bantuan (Facebook/Iqbal Mirza Nawawi II)
Merliaty Praing terobos lumpur demi salurkan bantuan (Facebook/Iqbal Mirza Nawawi II)

Merliaty Praing Simanjuntak, Istri Bupati Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), menuai pujian publik.

Dia turun langsung menerjang lumpur tebal sekitar 1 meter untuk mengantarkan bantuan kepada korban terdampak bencana alam di Desa Kiritana, Kecamatan Kambera, Sumba Timur, pada Selasa (6/4/2021).

Saat itu, Merliaty membawa bantuan berupa makanan hingga pakaian. Dia menerobos lumpur tebal sambil memikul kardus berisi bantuan.

Bersama timnya, Merliaty bahu membahu menyalurkan bantuan kepada warga. Aksinya pun viral dan menuai hormat dari netizen. Tidak banyak istri pejabat yang mau kotor-kotoran demi membantu warga.

Aksi Merliaty dan tim sebenarnya berbahaya, karena kawasan badan jalan itu sudah longsor dan bersebelahan dengan sungai berarus deras. Kalau tanggul jebol, dia dan tim langsung jadi korban.

“Tapi kalau tidak berani, maka akan ada banyak korban. Sekitar 800-an orang yang terancam kelaparan, kedinginan dan sakit. Kalau tidak pergi ke lokasi saat itu, malamnya pasti saya tidak bisa tidur, bayangin penderitaan mereka,” jelas Merliaty.

“Saya cuma melakukan yang seharusnya kita lakukan sebagai panggilan kemanusiaan, tapi mungkin jadi menggerakkan banyak orang karena banyak yang posting,” tambahnya.

Itulah alasan Merliaty nekat menerobos lumpur dan bertaruh nyawa. Dia khawatir banyak warganya akan menjadi korban kelaparan, kedinginan, dan ketakutan, terutama ibu hamil, lansia, anak-anak, dan bayi.

“Kami tidak mau mereka jadi korban karena lapar, kedinginan dan ketakutan,” jelasnya.

Kini, Merliaty kembali melanjutkan aksinya dengan menghubungi sejumlah kenalannya untuk menjadi relawan dan membuka donasi untuk korban bencana. Tak lupa Merliaty berkoordinasi dengan pemerintah setempat agar bantuan tidak tumpang tindih.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Tags

Rekomendasi

Terkini

X