Sengaja Berbaur dengan Pasien Terinfeksi COVID-19 Warga AS Justru Terinfeksi

- Senin, 11 Mei 2020 | 18:02 WIB
Ilustrasi virus corona (Pexels/Edward Jenner)
Ilustrasi virus corona (Pexels/Edward Jenner)

Virus corona memang sudah membuat banyak perubahan dalam hidup masyarakat dipenjuru dunia. Pemerintah pun meminta semua masyarakat untuk tetap di rumah.

Berada di rumah terus menerus memang membuat bosan, bahkan menimbulkan stres. Semua orang berharap agar virus corona segera usai. Namun hal tak biasa dilakukan di Washington, Walla Walla, Amerika Serikat, beberapa orang menyelenggarakan pesta COVID-19 dan dengan sengaja berbaur bersama mereka yang terinfeksi dengan harapan mendapat imunitas dari virus tersebut.

Direktur kesehatan masyarakat untuk Kabupaten Walla Walla, Meghan Debolt, mengatakan bahwa belum lama ini ada dua agenda yang sama terjadi di daerah tersebut.

Dua orang yang pergi ke salah satu pesta dan dihadiri 20 orang lainnya sudah dinyatakan sakit dan positif terkena virus Corona. Adanya kasus ini membuat pihak berwenang membatalkan upaya melonggarkan pembatasan.

Dua orang yang tertular virus corona dari salah satu pesta di Walla Walla masih muda dan tidak memerlukan perawatan medis. Debolt juga mengatakan kedua pasien tersebut akan cepat pulih dari virus Corona.

"Mereka benar-benar merasa buruk sekarang, mengetahui mereka menempatkan keluarga, teman, dan orang lain dalam bahaya," tutur Debolt.

John Wiesman, sekretaris kesehatan negara juga mengatakan sampai saat ini masih tidak diketahui apakah orang yang pulih dari COVID-19 memiliki perlindungan atau kekebalan dalam jangka panjang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X