5 Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda

- Senin, 11 Januari 2021 | 20:06 WIB
Penyebab Uban di Usia Muda (Photo/istock/538855481)
Penyebab Uban di Usia Muda (Photo/istock/538855481)

Uban sering dikorelasikan sebagai tanda penuaan. Namun ternyata uban tak hanya muncul pada usia lanjut saja. Ada juga anggapan bahwa uban yang muncul lebih dini berarti orang tersebut mudah marah atau sering stres.

Uban atau rambut putih timbul kalau rambut kekurangan melanin yakni pigmen yang memberikan warna pada rambut. Berikut penyebab uban di usia muda yang perlu kamu ketahui.

1. Stres

Secara ilmiah, penyebab utama munculnya uban adalah stres dan cemas yang berlebihan. Penelitian membuktikan bahwa sel yang bertugas untuk pewarnaan rambut dapat berkurang ketika sedang stres.

Penelitian lain juga menemukan adanya hubungan yang kuat antara stres dan penipisan sel induk dalam folikel rambut.

2. Polusi

Tercemarnya lingkungan hingga menyebabkan polusi air, menjadi salah satu penyebab utama rambut beruban di usia muda. Medium menyebutkan, racun dan polutan di lingkungan menghasilkan radikal bebas yang merusak melamin sehingga meningkatkan tingkat penuaan pada rambut.

Terlepas dari nutrisi penting seperti melanin, kualitas air yang digunakan untuk mencuci rambut juga memengaruhi kualitas dan pertumbuhan rambut. Air yang mengandung klorin atau zat besi tinggi juga bisa menyebabkan rambut beruban sejak dini.

3. Merokok dan Minum Alkohol

Perokok berisiko dua kali lebih tinggi menjadi ubanan sebelum usia 30 tahun dibandingkan mereka yang tidak merokok, terutama pada pria. Tak hanya perokok aktif, perorok pasif juga demikian.

Merokok menyempitkan pembuluh darah yang dapat mengurangi aliran darah ke folikel rambut. Racun dalam rokok pun dapat merusak folikel pada rambut yang menyebabkan uban lebih cepat timbul.

4. Faktor Genetik

Uban yang muncul di usia muda juga bisa disebabkan oleh faktor genetik gen. Bisa saja faktor genetik tersebut berasal dari orang tua atau kakek dan nenek.

Studi dilakukan pada ras Kaukasian, ditemukan bahwa uban dapat dimulai pada usia 20 tahun. Sedangkan, pada ras Asia dapat dimulai pada usia 25 tahun dan ras Afrika-America di usia 30 tahun.

5. Kekurangan Vitamin

Penyebab tumbuh uban di usia muda lainnya adalah kekurangan vitamin. Kekurangan vitamin B6, B12, biotin, vitamin D atau vitamin E dapat menyebabkan uban timbul lebih dini.

Vitamin B12 berperan pada sel-sel darah merah yang membawa oksigen ke dalam tubuhmu sehingga kekurangannya vitamin B12 dapat melemahkan sel-sel rambut yang mempengaruhi produksi melamin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X