Benarkah Kopi Bisa Menurunkan Risiko Kanker?

- Selasa, 25 Januari 2022 | 10:07 WIB
Ilustrasi kopi. (freepik)
Ilustrasi kopi. (freepik)

Beberapa di antara kita memiliki kebiasaan minum kopi di pagi hari atau sore hari, dan banyak yang mengatakan sulit memulai aktivitas pagi sebelum minum kopi.

Kita juga pasti pernah mendengar bahwa kopi dapat membantu melindungi dari kanker. Tapi benarkah itu? 

Dilansir American Cancer Society, ada beberapa alasan yang bisa dipercaya bahwa kopi bisa mengurangi kanker. Salah satu alasannya ialah karena kopi yang diseduh dari kacang mengandung antioksidan, yang dianggap memiliki efek perlindungan terhadap kanker.

-
Ilustrasi kanker. (freepik)

Banyak penelitian yang melihat pertanyaan ini, dengan hasil beragam. Beberapa penelitian awal menunjukkan kopi dapat meningkatkan risiko beberapa jenis kanker.

Namun, banyak penelitian terbaru menghubungkan minum kopi dengan penurunan risiko beberapa jenis kanker, termasuk kanker prostat , kanker hati , kanker endometrium , dan beberapa kanker mulut dan tenggorokan.

Tapi, dalam beberapa penelitian tersebut, manfaat dari kopi ditemukan pada orang yang minum 4 hingga 6 cangkir kopi sehari, yang terbilang banyak.

Baca juga: Agar Produktivitas Meningkat, Begini 3 Cara Minum Kopi yang Tepat

Terlalu banyak kafein, dapat mengganggu tidur, memicu migrain, dan menyebabkan masalah pencernaan. Sementara meminum kopi dengan krim dan gula, lemak dan kalori tambahan dapat berkontribusi pada penambahan berat badan, yang akan meningkatkan berbagai jenis kanker.

Jika kamu ingin mengonsumsi lebih banyak antioksidan, kamu bisa mendapatkannya dari sayuran dan buah-buahan, yang lebih membantu menurunkan risiko kanker.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X