Studi Terbaru Ungkap Pasien yang Sembuh dari Covid-19 Kesulitan Hidup Normal

- Senin, 16 November 2020 | 15:01 WIB
Karyawan memakai masker saat beraktivitas di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE)
Karyawan memakai masker saat beraktivitas di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE)

Sebuah studi terbaru menghasilkan kesimpulan bahwa pasien yang telah sembuh dari Covid-19 kesulitan merasakan hidup normal. Mereka kesulitan kembali hidup normal dari segi kesehatan, keuangan, aktivitas dasar, hingga masalah pekerjaan.

Studi ini dilakukan oleh sekelompok peneliti dari University of Michigan Health System. Mereka menganalisis 1.250 pasien Covid-19 yang pernah dirawat dan telah keluar dari 38 rumah sakit di Michigan, Amerika Serikat.

Setelah dua bulan pulang dari rumah sakit, hampir 7% pasien meninggal, termasuk lebih dari 10% pasien yang dirawat di unit perawatan intensif. Sebanyak 15% pasien yang telah sembuh kembali dirawat di rumah sakit.

Para peneliti juga mewawancarai 488 pasien yang telah sembuh dari Covid-19 melalui telepon. Setelah dua bulan keluar dari rumah sakit, mereka mengeluhkan sederet masalah kesehatan dan kehidupan. Hal ini kemudian dipublikasikan dalam Annals of Internal Medicine.

"Data ini menunjukkan bahwa beban Covid-19 jauh melampaui rumah sakit dan kesehatan," ujar Vineet Chopra, MD, M.Sc, penulis utama studi dan kepala pengobatan rumah sakit di Michigan Medicine, dikutip dari Uofmhealth, Senin (16/11/2020).

"Mental, finansial, dan fisik dari penyakit ini di antara para penyintas tampak besar," sambungnya.

BACA JUGA: Mengapa Gejala Covid-19 Berbeda-beda pada Tiap Orang? Ini Penjelasannya

Dalam penelitian itu, lebih dari 39% orang yang diwawancarai mengatakan mereka belum kembali beraktivitas normal meski sudah dua bulan meninggalkan rumah sakit. Sementara 12% mengatakan mereka tidak dapat melakukan perawatan dasar untuk diri mereka sendiri lagi atau seperti sebelumnya.

Kemudian, hampir 23% mengatakan mereka menjadi merasakan sesak saat menaiki tangga. Sepertiga dari mereka mengaku masih memiliki gejala mirip Covid-19, termasuk bermasalah dengan rasa atau bau.

Mereka yang memiliki pekerjaan sebelumnya, 40% mengatakan tidak kembali bekerja, alasannya adalah masalah kesehatan dan beberapa karena kehilangan pekerjaan. Dari 26% yang mulai kerja kembali, mengatakan mereka harus mengurangi tugas mereka karena alasan kesehatan.

Lalu, hampir setengah dari mereka mengatakan terpengaruh secara emosional oleh pengalaman Covid-19.

"Banyaknya orang yang berjuang setelah Covid-19 membawa urgensi baru untuk mengembangkan program untuk mempromosikan dan mendukung pemulihan setelah penyakit akut dengan lebih baik," kata Hallie Prescott, penulis senior dan dokter perawatan paru di University of Michigan dan VA Ann Arbor Healthcare System.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X