5 Cara Atasi Cegukan

- Kamis, 18 April 2019 | 16:39 WIB
source : mydr.com.au
source : mydr.com.au

Kamu pasti pernah mengalami kondisi cegukan, dimana kamu tidak bisa mengontrol diri untuk berbunyi 'hik'. Ketika kamu dalam kondisi tersebut, tentunya terasa sangat tidak nyaman karena kamu sulit untuk tertidur, makan, dan juga berbicara. Biasanya cegukan akan hilang dengan sendirinya, tetapi terkadang cegukan tidak kunjung hilang dan sangat mengganggu aktivitas. Berikut 5 Cara Atasi Cegukan :
 

Menahan Napas

-

(Source : healthcuretips.com)

Cara ini adalah cara yang paling umum banyak diketahui oleh orang banyak. Kamu hanya perlu menahan napas untuk beberapa waktu sekuat yang kamu bisa. Dengan cara ini dipercaya akan menghilangkan cegukan yang kamu alami karena karbondioksida dalam tubuh akan naik.

 

Perasan Jeruk Nipis

-

(Source : foodnetwork.co.uk)

Air perasan jeruk nipis mengandung sejumlah manfaat salah satunya menghilangkan cegukan. Kamu bisa memeras jeruk tersebut kemudian langsung meminumnya, atau kamu bisa langsung menggigit daging jeruk nipis dan menghisap airnya. Dengan cara tersebut dipercaya akan menghilangkan cegukan yang kamu alami.

 

Bernapas Menggunakan Kantung Plastik

-

(Source : verywellhealth.com)

Cara lain untuk menghilangkan cegukan yakni bernapas menggunakan kantung plastik. Mungkin hal ini terdengar sedikit aneh dan bodoh, tetapi cara ini dipercaya dapat menghilangkan cegukan yang dialami. Dengan bernapas menggunakan kantung plastik, udara akan keluar dan kembali masuk kedalam tubuh, sehingga karbondioksida dalam tubuh akan naik seperti kamu menahan napas. 

 

Air Hangat

-

(Source : topyaps.com)

Meminum air hangat menjadi salah satu cara yang dipercaya untuk menghilangkan cegukan. Kamu bisa menuangkan segelas air hangat ke dalam gelas, kemudian meminumnya secara perlahan. Setelah minum tahan napas beberapa detik dan hembuskan, lalu ulangi perlahan meminum air hangat tersebut. Ulangi langkah-langkah tersebut.

 

Makan Gula

-

(Source : keysforhealing.com)

Memakan gula dipercaya dapat menghilangkan cegukan, kamu bisa mengambil sesendok gula kemudian langsung masukkan ke dalam mulut kamu. Jangan mengunyah gulanya, biarkan larut dalam mulut kamu. Gula dapat mengubah alur pernafasan kamu menjadi lebih efektif.

Itulah beberapa cara yang dipercaya untuk menghilangkan kondisi cegukan. Kalau memang cara di atas belum berhasil dan cegukan sudah dirasakan sangat lama, ada baiknya kamu pergi ke dokter untuk mengatasinya. Semoga artikel ini bermanfaat.

Editor: Administrator

Terkini

7 Cara Efektif Mengatasi Rasa Ngantuk saat Bekerja

Selasa, 16 April 2024 | 20:43 WIB

Stop! Inilah 7 Bahaya dari Kebiasaan Menggigit Kuku

Selasa, 16 April 2024 | 09:00 WIB
X