Saat Puasa Ramadan Sebaiknya Hindari 4 Kebiasaan Makan Ini

- Selasa, 12 Mei 2020 | 13:20 WIB
Ilustrasi kebiasaan makan (Pexels/Fauxels)
Ilustrasi kebiasaan makan (Pexels/Fauxels)

Selama menjalankan ibadah puasa, penting untuk memastikan tubuh menerima asupan yang cukup dan tepat. Jangan sampai hanya karena kebiasaan makan yang  buruk membuat kamu jadi tidak sehat.

Nah, untuk itu perlu kamu hindari kebiasaan makan berikut ini yang sudah Indozone rangkum dari berbagai sumber:

1. Melewatkan makan sahur

Melewatkan makan sahur sebaiknya jangan kamu lakukan, meski tahan menjalankan puasa tanpa makan sahur. Karena dengan makan sahur kamu akan menghasilkan fisik dan mental yang luar biasa untuk menjalani hari.

2. Konsumsi makanan berminyak

Gorengan jadi makanan yang paling banyak diminati, tapi makan-makanan  berminyak seperti gorengan saat perut kosong dapat menyebabkan gangguan pencernaan yang akan menyebabkan kembung.

3. Makan terlalu cepat

Kebiasaan makan terlalu cepat juga sebaiknya jangan kamu lakukan. Berdasarkan studi seseorang makan terlalu cepat berkaitan dengan kelebihan berat badan.

4. Tidak cukup minum

Minum sangat penting agar tubuh tidak mengalami dehidrasi. Meski perubahan jadwal makan, tubuh tetap harus mendapatkan asupan air yang cukup.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X