Tips Hindari Kebiasaan Menyentuh Wajah untuk Cegah Virus Corona

- Selasa, 10 Maret 2020 | 12:55 WIB
Ilustrasi wanita menyentuh wajahnya dengan tangan. (pexels/Andrea Piacquadio)
Ilustrasi wanita menyentuh wajahnya dengan tangan. (pexels/Andrea Piacquadio)

Menyentuh wajah, hidung dan mata adalah kebiasaan yang sering dilakukan oleh orang-orang setiap harinya.  Kebiasan menyentuh wajah ini tetap dilakukan meski tak ada sesuatu yang menempel dan mengganggu penampilan.

Namun, tetap saja tangan tak bisa absen untuk menyentuh bagian-bagian tersebut.

Dr. Vanessa Raabe dari departemen kesehatan di NYU Langone Health, Amerika Serikat mengatakan, kebiasaan menyentuh ini kadang dilakukan secara tidak sadar oleh orang-orang.

Meski sudah menjadi kebiasaan, alangkah baiknya mulai dari sekarang hentikan kebiasaan tersebut. Apalagi saat ini sedang marak serangan virus corona, yang sudah menewaskan ribuan jiwa dari berbagai penjuru dunia.

Nah, dalam rangka mencegah virus corona, coba deh lakukan cara menghindari kebiasaan menyentuh wajah berikut.

1. Jangan lupa untuk memakai tisu

-
Ilustrasi orang bersin menutup hidungnya dengan tisu. (pixabay/PublicDomainPictures)

Dilansri dari Indian Express, saat hidung atau ada bagian tubuh yang gatal, jangan langsung menggunakan tangan untuk menggaruknya. 

Hal ini juga berlaku saat kamu hendak bersin, jangan biarkan mulut terbuka begitu saja ketika bersin. Cobalah untuk menggunakan tisu, sapu tangan atau sikut telapak tangan saat bersin.

Menutup mulut memakai tangan justru lebih berisiko menyebarkan kuman dan virus pada orang-orang di sekitar.

2. Cari tau alasan menyentuh wajah dengan tangan

-
Ilustrasi wanita menyentuh wajahnya dengan tangan. (pexels/Shiny Diamond)

Meski sudah menjadi kebiasaan dan sulit dihilangkan, cobalah berpikir apa manfaat yang didapat dari sentuhan-sentuhan itu ke wajah.

Jika alasanmu menggunakan tangan untuk menyentuh mata yang gatal, coba gunakan ciaran pelembap mata.

Justin Ko, seorang profesor dermatologi klinis di Stanford Health menyarankan orang-orang yang menggunakan lensa kontak, agar memakai kacamata untuk mencegah kebiasaan menggosok mata.

"Masker tidak terlalu efektif untuk mencegah penularan virus, kacamata bisa sangat membantu untuk memberikan penghalang fisik saat menyentuh hidung atau mulut," kata Justin.

3. Lakukan banyak aktivitas

-
Ilustrasi wanita membaca sebuah artikel. (Pexels/picjumbo.com)

Untuk meminimalisir frekuensi sentuhan dari tangan ke wajah, cobalah untuk melakukan banyak aktivitas. Misalnya saja, sibukkan tangan dengan menggenggam, mengetik atau membuka buku dan smartphone.

Selain ketiga cara tersebut, psikolog klinis dari Northwestern Medicine di Chicago, Zach Sikora mengatakan, memakai sabun atau lotion beraroma juga bisa membuat seseorang mengurangi kebiasaan menyentuh wajah dengan dengan tangan.

Halaman:

Editor: Zega

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X