15 Manfaat Lidah Buaya untuk Wajah, Kulit, Rambut, dan Kesehatan

- Senin, 3 Januari 2022 | 13:20 WIB
Ilustrasi lidah buaya (photo/pixabay/Rosina-Sch)
Ilustrasi lidah buaya (photo/pixabay/Rosina-Sch)

Lidah buaya (aloe vera) adalah tanaman yang dikenal mempunyai segudang manfaat, baik untuk kesehatan maupun kecantikan.

Hal ini karena lidah buaya mengandung sekitar 72 zat yang bermanfaat, di antaranya asam amino, karbohidrat, lemak, air, vitamin, mineral, dan enzim.

Manfaat lidah buaya juga diperoleh berkat sifat antibiotik, antiseptik, antibakteri, antivirus, antijamur, antiinfeksi, dan antiperadangan.

Tak heran jika lidah buaya dimanfaatkan untuk beragam perawatan wajah dan kulit serta pengobatan berbagai penyakit.

Manfaat Lidah Buaya

Penasaran apa saja manfaat lidah buaya untuk kesehatan dan kecantikan? Simak ulasan Indozone tentang manfaat aloe vera untuk wajah, kulit, rambut, dan berbagai penyakit berikut ini.

1. Menghilangkan jerawat

 

-
Ilustrasi jerawat (photo/pixabay/Kjerstin_Michaela)

Lidah buaya mengandung asam salisilat dan sulfur yang bisa mengurangi peradangan akibat jerawat.

Sifat anti-inflamasi dan antibakteri pada lidah buaya, juga mampu memperbaiki tekstur kulit berjerawat sekaligus menyamarkan noda penyebab jerawat.

  • Ambil gel lidah buaya secukupnya.
  • Oleskan gel lidah buaya pada jerawat.
  • Biarkan sampai mengering, ulangi setiap hari.

 

2. Mencerahkan kulit

 

-
Ilustrasi kulit (photo/pexels/@olly)

Lidah buaya juga dapat mencerahkan wajah yang kusam dan kulit yang cenderung gelap seperti lutut, siku, leher, dan bokong.

Manfaat lidah buaya ini diperoleh dari kandungan vitamin C dan mineral lainnya yang mampu menghapus noda.

  • Potong daun lidah buaya dan keluarkan gelnya.
  • Oleskan gel lidah buaya pada wajah atau kulit yang gelap.
  • Biarkan selama 30 menit lalu bilas dengan air.
  • Ulangi setiap hari untuk hasil yang maksimal.

 

3. Mengobati sariawan

 

-
Ilustrasi sariawan (photo/pexels/@olly)

Lidah buaya memiliki sifat antiinflamasi, yang mampu meredakan peradangan pada sariawan.

Selain itu, lidah buaya juga bisa mengurangi rasa neyri dan menutup luka sariawan dengan cepat.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X