Tanpa Ribet, Kebiasaan Mudah Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

- Sabtu, 6 Februari 2021 | 15:14 WIB
Ilustrasi Menurunkan Berat Badan. (Photo/Ilustrasi/Freepik)
Ilustrasi Menurunkan Berat Badan. (Photo/Ilustrasi/Freepik)

Untuk menurunkan berat badan, banyak orang yang langsung memilih untuk melakukan program diet ketat. Padahal masih terdapat beberapa cara lain yang lebih mudah untuk dijalankan sehari-hari. Tanpa disadari, jika kita melakukan kebiasaan ini akan berdampak membantu untuk menurunkan berat badan.

Dikutip dari Insider, berikut ini beberapa kebiasaan yang membantu untuk menurunkan berat badan:

1. Cukup minum air putih

Untuk mengurangi nafsu makan yang berlebih, kamu disarankan untuk meminum air putih yang cukup. Minum air dipercaya dapat menunda lapar. Sehingga kamu disarankan selalu membawa botol minum saat melakukan kegiatan.

Baca Juga: Kenapa Orang yang Sudah Divaksin Bisa Kena Covid-19?

"Banyak minum air bisa berdampak besar mengurangi seberapa banyak Anda makan siang," ujar Pendiri Kelompok Gizi New York, Lisa Moskovitz, RD.

2. Banyak tidur

Kurang istirahat atau kurang tidur bisa meningkatkan stres, dan menyebabkan kenaikan berat badan. Hal ini dikarenakan semakin lama kamu terjaga di malam hari, semakin punya banyak waktu untuk makan. Jadi pastikan tidur minimal 7 jam di setiap malamnya.

3. Konsumsi lebih sedikit minyak

Banyak sumber minyak yang lebih sehat seperti dari alpukat atau minyak biji bunga matahari, dengan begitu kamu memperoleh lemak sehat.

"Menambahkan setengah buah alpukat untuk makan tidak hanya terkandung lemak sehat tapi juga berisi serat, dan berat badan Anda tidak akan bertambah," ujar Direktur Ahli Gizi Professional Integrity, Andy Bellatti, RD.

4. Tidak melakukan kegiatan lain saat makan

Biasakan untuk tidak menonton tayangan YouTube saat sedang makan, karena kamu jadi tidak fokus pada makanan, hasilnya makanan yang dikonsumsi lebih cenderung lebih banyak dari biasanya.

"Termasuk juga jangan makan sambil bekerja, karena ketika orang fokus mengerjakan tugas di laptop terjadilah mindless eating dan fokusnya terbagi," jelas Bellatti.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X