Pipi Bocah Ini Bengkak Dikira Kena Gondongan, Ternyata Infeksi Kelenjar TB

- Rabu, 22 Februari 2023 | 13:05 WIB
Ilustrasi anak sakit (Freepik/prostooleh)
Ilustrasi anak sakit (Freepik/prostooleh)

Kejadian yang menimpa seorang bocah dalam video TikTok ini dapat menjadi pelajaran bagi semua orang, agar tidak menyepelekan bengkak di pipi yang awalnya dikira gondongan

Seorang ibu dengan akun TikTok @junadanjanu, menceritakan momen pilu anaknya yang semula didiagnosis gondongan, ternyata mengalami infeksi kelenjar tuberkulosis (TB).

Ibu tersebut sempat mengoleskan larutan blao, seperti saran orangtua yang meyakini jika blao bisa menyembuhkan gondongan.

"Awalnya rewel, terus mintanya digendong terus demam tinggi. Dikira sakit gondongan. Manut kata orangtua, tetangga, saudara dikasih blao," tulis ibu tersebut seperti dikutip Indozone, Rabu (22/2/2023).

Baca juga:4 Cara Mengobati Gondongan Secara Alami Tanpa Obat

Kondisi sang anak yang tak kunjung menunjukkan perubahan membuat si ibu pergi ke klinik. Meski sempat ditertawakan karena olesan blao, namun dua dokter dari klinik berbeda menyebut jika anaknya terkena gondongan.

"Empat hari enggak sembuh berobat ke klinik lain, katanya gondongan juga. Demam tinggi tiap empat jam minum Paracetamol, maunya digendong terus. Dua dokter klinik enggak sembuh-sembuh," sambungnya.

Ibu itu pun akhirnya memutuskan untuk membawa sang anak ke rumah sakit dan langsung ditangani dokter bedah. Betapa syoknya ibu tersebut karena ternyata anaknya terkena infeksi kelenjar tuberkulosis (TB) dan harus operasi.

Ibu tersebut heran kenapa anaknya bisa terkena infeksi TB padahal keluarganya tidak memiliki riwayat TBC.

"Nekat minta rujukan ke rumah sakit. Ternyata bukan gondongan, langsung dirawat. Langsung ditangani dokter bedah. Sedih banget harus dioperasi. Harus diambil isinya, katanya infeksi kelenjar TB," katanya.

"Keluarga enggak ada yang riwayat TBC, kok bisa? Penyebabnya apa. Tinggal perawatan jahitan operasi sama nanti mau sembuhin TBC-nya," imbuhnya.

@junadanjanu

Membalas @safiyyarahma6 jangan sepelin gondongan, jangan y terlalu santai lian bb anak g naik naik #tbsanak #kelenjartbc

? Tutur Batin - Yura Yunita

Apa Itu Gondongan?

-
Ilustrasi bocah kena gondongan (wikipedia)

Dikutip dari web Kemenkes, gondongan adalah penyakit menular yang disebabkan oleh infeksi virus yang biasanya menyerang kelenjar parotis (kelenjar yang memproduksi air liur), sehingga memicu pembengkakan.

Baca juga: Gejala Mirip, Kenali Perbedaan Penyakit Gondok dan Gondongan

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X