Was-Was Jadi Seperti COVID-19, Pimpinan DPR Minta Kemenkes Serius Tangani Hepatitis Akut

- Selasa, 10 Mei 2022 | 09:45 WIB
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad (ANTARA/Puspa Perwitasari)
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad (ANTARA/Puspa Perwitasari)

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad was-was kasus hepatitis akut yang belakangan melanda akan menjadi pandemi seperti COVID-19.

Untuk itu, dia meminta Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menangani penyakit ini secara serius.

"Mudah-mudahan soal hepatitis ini tidak seperti Covid yang kemudian menjalar kemudian menjadi pandemi, dan kita minta kepada kemenkes dalam hal ini untuk lebih serius menangani masalah ini," jelas Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Senin (9/5/2022).

Dasco menyebut pasca reses berakhir, DPR melalui Komisi IX yang membidangi kesehatan agar dapat melakukan koordinasi dengan Kemenekes untuk mencari tahu penyebab dari hepatitis akut misterius tersebut.

"Kita akan minta komisi teknis terkait dalam hal ini komisi IX untuk melakukan koordinasi dengan mitranya yaitu kemenkes, untuk kemudian mencari tahu sebab-sebab atau pun kemudian hal yang menimbulkan hepatitis ini," sambungnya.

Baca juga: 15 Kasus Suspek Hepatitis Akut, UNICEF Indonesia Imbau Imunisasi dan PHBS untuk Pencegahan

Selain itu, berkaca dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, dia ingin kasus hepatitis akut bisa segera diantisipasi. Hal ini penting untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

"Karena kita pengalaman bahwa hal-hal seperti ini yang tidak dideteksi dini kemudian ada antisipasi-antisipasi, bisa kemudian membuat hal-hal yang tidak diinginkan," ungkapnya.

Sebelumnya Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin melaporkan, saat ini suspek hepatitis akut di Indonesia sudah berjumlah 15 kasus. Pandemi COVID-19 bisa menjadi pelajaran untuk menghadapi kasus penyakit baru ini.

"Sampai sekarang di Indonesia ada 15 kasus (suspek). Di dunia paling besar di Inggris 115 kasus, Italia, Spanyol dan Amerika Serikat," kata Budi Gunadi saat menyampaikan keterangan pers secara virtual, Senin sore (9/5/2022).
 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X