Jadi Barang Wajib, Mana Lebih Efektif Masker Kain atau Face Shield?

- Jumat, 26 Juni 2020 | 10:48 WIB
kiri: Ilustrasi masker kain (Youtube/MissTiffanyMa), kanan: ilustrasi face shield. ((Unsplash/Engin akyurt).
kiri: Ilustrasi masker kain (Youtube/MissTiffanyMa), kanan: ilustrasi face shield. ((Unsplash/Engin akyurt).

Sebagai tindakan antisipasi dan perlindungan diri, masyarakat kini memilih untuk menggunakan masker kain dan face shield saat sedang beraktivitas di luar ruangan. Peranan masker kain dan face shield sudah menjadi kebutuhan yang wajib dimiliki masyarakat masa kini.

Kebiasaan baru ini seolah membuat kehadiran masker kain dan face shield naik daun. Bahkan, sederet penggiat fashion mulai mendesain masker kain maupun face shield dengan tampilan yang lebih stylish. Mengingat, peranan masker saat ini bukan hanya sebagai alat pelindung diri melainkan item fashion yang menentukan penampilan seseorang.

Pada dasarnya masker kain atau face shield memiliki peranan yang berbeda, misalnya bentuk, masa penggunaan dan cara perawatannya. Berikut ini kelebihan dan kekurangan face shield dan masker kain yang telah dikutip dari berbagai sumber, Jumat (26/6/2020).  

-
Ilustrasi pembuatan alat pelindung wajah (face shield) yang diperuntukan buat tenaga medis dalam menangani pasien virus corona. (ANTARA FOTO/Feny Selly)

Kelebihan Face Shield

  • Penggunaan face shield bisa dibersihkan dalam waktu yang jauh lebih singkat dari masker. Karena terbuat dari plastik, face shield bisa langsung disemprotkan cairan desinfektan maupun dicuci dengan sabun dan air. Setelah itu bisa dikeringkan dengan tisu.
  • Bentuk face shield yang cenderung cembung membuat materialnya tidak menyentuh wajah secara langsung. Sehingga saat dikenakan pemakaiannya tidak mengalami kesulitan bernapas, seperti yang sering dikeluhkan pemakai masker.
  • Karena terbuat dari material yang transparan membuat wajah pemakai tetap terlihat meski menggunakan alat pelindung diri anti droplet.
  • Menurut penelitian yang dilakukan mahasiswa di Iowa University, face shield mampu menghalangi penyebaran virus hingga 92 persen dari jarak 1 meter.

Kekurangan Face Shield

  • Tapi sayang, face shield belum memiliki bentuk ideal yang bisa menembus aerosol. Serta belum banyak yang bisa membuat face shield sendiri.
-
Masker kain.(freepik)

Kelebihan Masker Kain

  • Masker kain memiliki cara kerja yang sama dengan masker medis, yakni melindungi diri dari paparan droplet.
  • Masker kain memiliki harga jual yang lebih ekonomis dibandingkan masker medis dan pastinya desain yang ditampilkan masker kain jauh lebih menarik.
  • Masker kain sangat mudah dicuci sehingga bisa dipakai secara berulang. Artinya bukan hanya melindungi diri, kamu juga membantu untuk melindungi bumi.

Kekurangan Masker Kain

  • Tidak semua material bahan atau kain pada masker mampu memproteksi jenis partikel
  • Kotoran dan bakteri bisa menempel pada serat kain
  • Beberapa orang mengaku kesulitan bernapas
  • Tidak bisa memfiltrasi aerosol dan airborne.

Lalu manakah yang lebih ampuh melindungi diri dari droplet yang mengandung partikel berbagai macam virus termasuk corona?

-
Pedagang daging ayam menggunakan plastik pelindung wajah atau face shield saat berjualan di Pasar Kemiri Muka, Depok, Jawa Barat. (INDOZONE/Arya Manggala)

 

Para ahli kesehatan juga masih mempertimbangkan mana yang lebih efektif masker kain atau face shield. Profesor Penyakit Dalam dan Epidemiologi di University of Iowa Carver College of Medicine, Eil Perencevich mengatakan ketika droplet keluar dari mulut akan terbentur plastik yang ada di depan kita. Namun, penelitian ini masih belum selesai karena tim Eil terbentur masalah dana.

Sementara itu Ahli Epidemiologi Penyakit Menular dari University of Toronto, David Fisman, M.D., beranggapan virus perlu waktu yang lama saat berada di udara, artinya ada kemungkinan masuk ke sisi face shield.

Kemudian National Institute for Occupational Safety and Health, William Lindsley, Ph.D, menyarankan untuk menggunakan masker kain dan face shield dalam waktu bersamaan.

Oleh sebab itu, kini kembali pada keputusan orang masing-masing untuk melakukan pencegahan virus. Apapun alat pelindung yang digunakan yang terpenting kita menerapkan protokol kesehatan yang telah dianjurkan. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X