Kratos Tak Lagi Panggil Atreus dengan Sebutan 'Boy' di God of War Ragnarok

- Rabu, 26 Oktober 2022 | 09:42 WIB
Game God of War Ragnarok. (Screenshoot/YouTube/ PlayStation)
Game God of War Ragnarok. (Screenshoot/YouTube/ PlayStation)

God of War Ragnarok akan meluncur sebentar lagi, dan para fans sudah tidak sabar menunggu petualangan selanjutnya dari Kratos dan Atreus.

Buat kalian yang sudah pernah memainkan game God of War (2018), pasti kalian sudah tidak asing dengan sebutan 'Boy' yang diucapkan Kratos saat memanggil Atreus.

Bahkan saking terkenalnya, panggilan 'Boy' tersebut menjadi meme dan sempat diucapkan oleh voice actor Kratos di acara The Game Awards.

Baca Juga: Kabar Baik Buat Gamers! Valve akan Perbarui Harga Game di Steam Sesuai Regional

Namun tampaknya kalian harus dibuat sedikit kecewa karena di God of War Ragnarok, Kratos tidak akan memanggil Atreus dengan sebutan 'Boy' lagi.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Director-nya yaitu Eric Williams. Melalui wawancara yang dilakukan GamesRadar, disebutkan bahwa Kratos tak akan memanggil Atreus dengan sebutan 'Boy' karena terdapat hubungan keluarga yang berubah.

Baca Juga: Sambut Halloween, Steam Berikan Game Resident Evil Diskon Besar-besaran!

"Sebelumnya Atreus yang kita kenal adalah seorang bocah yang masih penurut kepada orang tua. Tetapi ketika remaja, ia akan mencari jati diri sendiri. Maka dari itu kami ingin mencari keseimbangan antara sikap Atreus yang mulai berkembang pada usia remajanya," ucap Eric.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X