Spesifikasi PC yang Bisa Mainkan Game The Sims 4, PC Kentang Bisa Gak Ya?

- Sabtu, 17 September 2022 | 16:29 WIB
The Sims 4. (EA)
The Sims 4. (EA)

Spesifikasi PC yang bisa memainkan game The Sims 4 wajib kamu ketahui, sebelum memainkan game besutan Electronic Arts (EA) ini. 

Seperti yang sudah sama-sama kita tau, EA mengonfirmasi jika The Sims 4 akan bisa diunduh secara gratis pada tanggal 18 Oktober 2022 mendatang. Bahkan, game ini juga nantinya bisa dimainkan melalui PC, PlayStation, dan Xbox.

"Dengan The Sims 4 yang bisa dimainkan secara gratis, tim kami lebih berdedikasi dari sebelumnya untuk mengembangkan pengalaman The Sims 4 yang baru dan bermakna bagi para pemain kami, dan kami akan terus mengembangkan dan merilis paket, kit, dan Sims Delivery Express di masa mendatang," tulis pihak EA, dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Ini Spesifikasi PC dari Game Marvel’s Guardians of the Galaxy Besutan Square Enix!

Namun, game ini tidak bisa dimainkan oleh sembarang PC guys! Melalui laman resminya, Steam memberikan keterangan terkait spesifikasi PC yang bisa digunakan untuk memainkan game The Sims 4.

-
The Sims 4. (EA)

Spesifikasi PC yang Bisa Mainkan Game The Sims 4

Spesifikasi Minimal:

  • OS: 64 Bit. Windows 7 (SP1), Windows 8, Windows 8.1, or Windows 10
  • Processor: 1.8 GHz Intel Core 2 Duo, AMD Athlon 64 Dual-Core 4000+ atau setara (Untuk komputer dengan built-in graphics chipsets, membutuhkan 2.0 GHz Intel Core 2 Duo, 2.0 GHz AMD Turion 64 X2 TL-62 atau setara)
  • Memori: 4 GB RAM
  • Grafik: 128 MB Video RAM dan mendukung Pixel Shader 3.0. Supported Video Cards: NVIDIA GeForce 6600 atau lebih baik, ATI Radeon X1300 atau lebih baik, Intel GMA X4500 atau lebih baik
  • DirectX: Version 9.0
  • Penyimpanan: 17 GB

Baca Juga: Berikut Spesifikasi PC Minimum untuk Mainkan Call of Duty: Vanguard Terbaru!

Spesifikasi yang Direkomendasikan:

  • OS: 64 Bit Windows 7 (SP1), 8, 8.1, or 10
  • Processor: Intel core i5 atau lebih cepat, AMD Athlon X4
  • Memori: 8 GB RAM
  • Grafik: NVIDIA GTX 650 atau lebih baik
  • DirectX: Version 9.0
  • Penyimpanan: 18 GB

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X