Twitch di Switch, Kini Aplikasi Streaming Twitch Sudah Tersedia di Nintendo Switch!

- Jumat, 12 November 2021 | 09:48 WIB
Ilustrasi tampilan logo Twitch di console Nintendo Switch (Ilustrasi/Unsplash/Alexandr Sadkov)
Ilustrasi tampilan logo Twitch di console Nintendo Switch (Ilustrasi/Unsplash/Alexandr Sadkov)

Twitch baru saja mengumumkan bahwa saat ini aplikasi mereka telah tersedia di Nintendo Switch eShop. Hal ini membuat para pengguna console Nintendo Switch bisa menonton live streaming dari streamer atau turnamen langsung dari console portable tersebut.

Dikutip dari IGN, terlihat bahwa tampilan aplikasi Twitch di Nintendo Switch ini tampil cukup rapi dengan sedikit perbedaan jika dibandingkan dengan situs Twitch asli atau di aplikasi mobilenya.

Nantinya pengguna bisa mencari streamer melalui kolom search atau mencari streamer berdasarkan judul game yang sedang dimainkan.

Sayangnya untuk saat ini aplikasi Twitch di Nintendo Switch hanya dapat digunakan untuk menonton siaran langsung dan belum bisa melakukan stream langsung dari console tersebut.

-
Tampilan aplikasi Twitch di Nintendo Switch (photo/Twitch)

Tetapi satu hal unik yang ada di Twitch versi Switch ini adalah pengguna tidak bisa melihat live chat langsung dari aplikasi tersebut, melainkan pengguna akan diberi QR Code untuk discan agar bisa melihat live chatnya dari smartphone, dan bukan dari Switch.

Twitch sendiri bukan menjadi aplikasi streaming pertama yang hadir ke console Nintendo Switch. Sebelumnya ada aplikasi lain seperti Hulu, YouTube, hingga Funimation. Kini banyak pengguna yang menunggu kehadiran aplikasi Netflix.

Bagaimana menurut kalian para pengguna Nintendo Switch dengan hadirnya aplikasi Twitch? Tulis pendapat kalian di kolom komentar di bawah ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X