Resep Iced Caramel Macchiato Rumahan ala Starbucks, Solusi Ngopi Murah di Tanggal Tua

- Kamis, 24 November 2022 | 08:27 WIB
Starbucks ala rumahan (Z Creators/Adisti Astarina)
Starbucks ala rumahan (Z Creators/Adisti Astarina)

Sebentar lagi memasuki tanggal tua alias akhir bulan, nih. Jatah untuk jajan mungkin sudah menipis. Nah, kalau keinginan ngopi enggak terbendung lagi, kamu bisa lho membuat es kopi sendiri di rumah yang rasanya seenak Starbucks.

Salah satu menu Starbucks yang terkenal adalah iced caramel macchiato. Dengan modal cup bekas starbucks dan kopi sachetan, kamu bisa menikmati Starbucks rumahan dengan modal murah! 

Simak resepnya, di sini ya.

Resep iced caramel macchiato rumahan ala Starbucks 

Bahan-bahan:

  • Selai caramel siap pakai secukupnya
  • 1 sachet kecil kopi hitam tanpa ampas, seduh dengan sedikit air panas
  • Es batu secukupnya
  • Susu cair full cream secukupnya

Cara Membuat iced caramel macchiato rumahan:

  1. Ambil secukupnya saus caramel, lalu oleskan pada bagian dalam gelas saji. Ratakan. Kemudian beri es batu hingga memenuhi gelas.
  2. Tuang susu cair hingga penuh, kemudian tuang larutan kopi hitam.
  3. Sajikan segera.

Nah, itu tadi resep iced caramel macchiato ala Starbucks namun versi ramah di kantong. Biar makin seru dan serasa minum es kopi Starbucks beneran, wadahnya pakai cup bekas Starbucks juga, ya!

Lumayan, bisa ngopi versi hemat budget, kan?

Artikel Menarik Lainnya: 

Happy Ending! Masih Ingat Pria Riau yang Gaet Cewek Jepang, Keduanya Kini Sudah Menikah

Keren! Abraham Soyem, Putra Maluku Berhasil Tembus IMF Amerika

Resep Ayam dan Terong Woku Viral Ala Bunda Corla, Kaya Rempah dan Mudah Dibuat di Rumah

Bangun Bisnis Kuliner di Amerika, Wulandari Bing Slamet Cuan Rp47 Juta Sehari

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X