Yuk, Buat Bakso Cumi Goreng yang Lezat

- Selasa, 5 Januari 2021 | 14:08 WIB
Bakso cumi goreng. (cookpad.com/Dapur Kobe)
Bakso cumi goreng. (cookpad.com/Dapur Kobe)

Bakso adalah hidangan olahan daging sapi berbentuk bulat. Biasanya bakso dikonsumsi dengan menggunakan kuah khas bakso dan isian lainnya. Namun, bukan hanya dari daging sapi, bakso juga dapat diolah dari bahan-bahan lainnya, seperti cumi. Berikut ini adalah cara pembuatan bakso cumi goreng yang cocok dijadikan camilan atau lauk pauk.
 
 
Bahan-bahan:
  • 600 gr cumi (tanpa kepala)
  • 1 butir telur ukuran sedang
  • 50 gr tepung terigu
  • 25 gr tepung maizena
  • 30 gr tepung tapioka
  • 2 batang daun bawang
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu jamur
Cara Membuat:
  1. Haluskan bawang putih dengan cara diulek atau diblender. Lalu sisihkan
  2. Ambil 100 gram cumi dan cincang hingga halus, sisihkan
  3. Ambil 500 gram cumi dan potong kecil-kecil dan masukkan ke dalam mangkuk
  4. Masukkan telur dan aduk hingga merata
  5. Beri tambahan bawang putih yang telah dihaluskan dan aduk hingga merata
  6. Masukkan lada hitam, garam, gula dan penyedap rasa. Aduk merata
  7. Beri tambahan minyak wijen dan kecap asin. Aduk kembali
  8. Haluskan cumi yang telah dibumbui dengan menggunakan food processor
  9. Setelah halus, masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil terus diaduk. Aduk hingga merata
  10. Masukkan adonan ke dalam mangkuk
  11. Masukkan cumi yang sudah dicincang halus dan daun bawang yang sudah diiris tipis
  12. Aduk hingga adonan tercampur rata
  13. Siapkan panci berisi air dan panaskan hingga mendidih
  14. Ambil adonan dengan menggunakan sendok dan bulatkan
  15. Masukkan bakso cumi ke dalam air mendidih
  16. Masak hingga bakso cumi matang. Angkat dan tiriskan
  17. Setelah itu, goreng bakso cumi di dalam minyak panas hingga matang dan berubah warna menjadi kecoklatan. Angkat dan tiriskan

Sajikan diatas piring dan bakso cumi goreng siap untuk dinikmati.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X