Sadis! Nasi Goreng di Sini Seharga 1 Unit Motor, Padahal Jualannya di Emperan!

- Jumat, 17 Juni 2022 | 16:11 WIB
Harga nasi goreng belasan juta! (Chrisantha Jovita Maureen/IDZ Creators)
Harga nasi goreng belasan juta! (Chrisantha Jovita Maureen/IDZ Creators)

Nasi goreng alias nasgor merupakan salah satu makanan yang banyak disukai masyarakat, khususnya di Asia. Biasanya nasi goreng dibuat dengan tambahan aneka toping seperti telur, bakso, sosis, ayam dan lainnya.

Makanan ini juga mudah ditemui di hampir seluruh wilayah di Tanah Air. Kamu bisa menemukan penjaja nasi goreng kaki lima terutama di malam hari, tentu dengan harga yang ekonomis, seporsinya mulai dari Rp10 ribu sampai puluhan ribu rupiah.

-
Harga nasi goreng di sini bikin tepok jidat (Chrisantha Jovita Maureen/IDZ Creators)

Berbeda sama ‘Nasi Goreng Sultan’ di sekitar Stasiun Tebet, Jakarta Selatan ini. Di gerobak nasi goreng kaki lima ini tertera harga jual nasi goreng mulai dari yang termurah nasi goreng original seharga Rp13 juta, sampai yang termahal menu nasi goreng gila dibanderol Rp18 juta! Meski seharga motor, lapak nasi goreng milik Ken ini selalu ramai pembeli.

-
Lapak nasi goreng selalu ramai pembeli (Chrisantha Jovita Maureen/IDZ Creators)

Tentu saja bukan harga sebenarnya. Harga yang tercantum di daftar menu hanya strategi marketing yang dilakukan Ken agar pembeli melirik. Terbukti, teknik ini mampu menarik banyak pembeli, di samping memang Ken sudah punya banyak pelanggan tetap.

-
Menyajikan ratusan porsi setiap hari (Chrisantha Jovita Maureen/IDZ Creators)

Dalam sehari ia bisa membuat nasi goreng sampai lebih dari 80 porsi, belum lagi menu lainnya seperti mie dan pangsit goreng yang enggak kalah enak.

Dengan mengusung slogan ‘Jaminan Harga Bintang Lima’, lapak Nasi Goreng Sultan menyajikan aneka jenis nasi goreng. Ada nasi goreng original seharga Rp13 juta alias Rp13 ribu, nasi goreng spesial Rp18 juta alias Rp18 ribu dan nasi goreng usus seharga Rp16 juta atau Rp16 ribu per porsinya.

-
Menerina pembayaran melalui dompet digital (Chrisantha Jovita Maureen/IDZ Creators)

Kalau mau mencoba nasi goreng seharga motor ini, lapaknya buka mulai jam 16.00-23.00 Wib, setiap hari!

Selamat mencoba!

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X