Membuat Roti John Sendiri di Rumah, Praktis dan Enggak Pake Lama

- Minggu, 14 Juni 2020 | 06:27 WIB
Ilustrasu roti john. (Instagram/johnsterbrothers)
Ilustrasu roti john. (Instagram/johnsterbrothers)

Roti john merupakan salah satu kreasi dari roti panjang khas Prancis, baguette. Resep berikut ini bisa membantu kamu untuk membuat roti john sendiri di rumah dengan cara yang praktis.

Bahan-bahan:

  •  3 lembar roti tawar
  •  2 buah sosis
  •  2 butir telur ayam
  •  50 gram keju parut
  •  50 ml susu UHT
  •  1 helai daun bawang
  •  2 buah daun selada
  •  Bawang bombay secukupnya
  •  Garam secukupnya
  •  Margarin secukupnya
  •  Saus sambal, sesuai selera

Cara membuat:

  •  Pertama, iris tipis daun bawang, lalu potong dadu bawang bombay dan sosis.
  •  Kocok lepas telur, sisihkan.
  •  Oleskan margarin pada salah satu isi 3 roti tawarnya.
  •  Lanjut dengan memasukkan daun bawang, garam, keju parut, dan susu UHT ke dalam adonan telur. Aduk hingga rata.
  •  Siapkan teflon, lelehkan margarin. Tumis bawang bombay dan sosis hingga baunya harum.
  •  Setelah itu, bagi hasil tumisan menjad 3 bagian. Sisakan 1 bagian di dalam teflon, lalu tambahkan campuran telur.
  •  Letakkan roti yang sudah diolesi margarin di atas teflon. Tekan pelan agar roti tawar menempel pada adonan telur.
  •  Lakukan langkah sebelumnya untuk roti dan tumisan yang dibagikan.
  •  Potong daun selada dan letakkan di tengah roti, oleskan dengan saus sambal.
  •  Terakhir, tutup roti menjadi dua bagian.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Kandungan Sup Tahu, Rendah Kolesterol!

Selasa, 7 Mei 2024 | 14:40 WIB
X