Menu Sarapan Nasi Kuning yang Bikin Lahap!

- Senin, 8 Juli 2019 | 13:40 WIB
Ilustrasi/Instagram/dewiendrumeda
Ilustrasi/Instagram/dewiendrumeda

Sajian nasi kuning memang kerap dijadikan sebagai menu sarapan bagi sebagian orang. Nah, buat kamu yang kepengin juga sarapan dengan nasi kuning, tidak ada salahnya buat mencoba resep berikut ini.

Bahan-bahan:

  •  3 cup beras
  •  1 bungkus santan instan (65 ml)
  •  1/2 sdt kunyit bubuk
  •  1 sdt garam
  •  1 sdm margarin (opsional)
  •  2 lembar daun salam
  •  2 lembar daun jeruk
  •  Air secukupnya

Cara membuat:

  •  Terlebih dahulu cuci beras hingga bersih dan setelah itu genangkan beras dengan air setinggi seruas jari.
  •  Tambahkan santan, garam, kunyit bubuk serta daun salam dan daun jeruk. Aron hingga airnya menyusut.
  •  Setelah air menyusut, lalu tambahkan dengan margarin. Kemudian masak hingga airnya benarbenar menyusut.
  •  Kemudian kukus aronan nasi selama 30 menit atau hingga nasi benarbenar matang.

Dan nasi kuning pun sudah siap untuk dihidangkan dengan tambahan pelengkap sesuai selera kamu.
Selamat mencoba, ya!

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X