Jadi Idola Saat Ramadan, Berikut Sederet Fakta Mengenai Cincau Hitam

- Minggu, 26 April 2020 | 17:34 WIB
Ilustrasi cincau hitam. (Istimewa)
Ilustrasi cincau hitam. (Istimewa)

Keberadaan cincau hitam seolah menjadi idola saat Ramadan tiba. Meski rasanya cenderung tawar, namun cincau hitam selalu diandalkan untuk bahan campurkan berbagai minuman manis berbuka puasa.

Selain kerap dijadikan sebagai bahan campuran minuman, cincau hitam memiliki banyak fakta menarik yang perlu kamu ketahui. Mulai dari proses pembuatannya, kandungan nutrisi, hingga manfaat mengonsumsi cincau hitam.

Berikut sederet fakta menarik mengenai cincau hitam.

-
Istimewa

Cincau hitam terbuat dari?

Cincau hitam yang beredar di pasaran saat ini rata-rata dibuat dengan cara tradisional. Cincau hitam biasanya terbuat dari bahan dasar daun bernama Mesona Procumbens dan Mesona Chinesis. Namun di Indonesia sendiri, cincau hitam dibuat dari daun jenis Mesona Palustris atau kalau di Jawa disebut daun janggelan.

Untuk membuatnya, daun Janggelan terlebih dahulu dikeringkan, lalu dibersihkan, dan direbus. Untuk merebusnya gunakan perbandingan 500 gram daun janggelan dan 9 liter air. Daun direbus hingga mengeluarkan gel dan air rebusan berwarna hitam. Air kemudian disaring dan dimasukkan ke dalam wadah. Diamkan hingga dingin dan mengeras seperti agar-agar.

Ini kandungan nutrisi cincau hitam

-
hellosehat.com

Jadi, dalam 100 gram cincau hitam mengandung 122 kalori, 1 gram lemak dan 6 gram protein. Selain itu, ada juga kandungan flavonoid sebesar 1,34%, fenol 17,3%, asam kafeat 50,14 ppm, serta steroid 0,23%. Kemudian terdapat juga kandungan  karbohidrat, kalsium, fosfor, vitamin A, vitamin B1, vitamin C yang baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.

Manfaat jika mengonsumsi cincau hitam

Selain menyegarkan dahaga, cincau hitam sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Seperti yang disebutkan dalam sebuah penelitian, cincau hitam dapat mengurangi tekanan darah, dan menyeimbangkan gula darah sehingga sangat cocok dikonsumsi oleh penderita diabetes. Selain itu, cincau hitam juga mengandung antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas sehingga sistem kekebalan tubuh tetap terjaga dan tidak mudah terkena penyakit.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X