Enaknya Makan Tumis Kangkung Buatan Sendiri, Coba Buat Yuk

- Sabtu, 17 Juli 2021 | 14:57 WIB
Tumis Kangkung (Cookpad/Pipiet Handayani)
Tumis Kangkung (Cookpad/Pipiet Handayani)

Kamu suka tumis kangkung? Daripada beli, gimana kalau buat Tumis Kangkung di rumah? Menu ini bisa dengan mudah dibuat dan rasanya pun tak kalah dengan tumis kangkung yang kamu beli. Ini resepnya!

Bahan:

  • 2 ikat kangkung
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 1/2 cm jahe, iris tipis
  •  3 sdm saus tiram
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm kaldu bubuk tanpa MSG
  • 1 sdt garam
  • air matang secukupnya

Haluskan:

  • 5 butir bawang merah
  • 2 sdt terasi goreng
  • 1 sdm ebi, tumbuk halus

Cara membuat:

  1. Bersihkan kangkung, potong agak pendek sekitar 3 cm.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan bawang putih hingga benar-benar wangi.
  3. Beri kaldu bubuk, saus tiram, garam, gula dan merica bubuk.
  4. Aduk hingga wangi dan matang. Tuangi sedikit air.
  5. Setelah mendidih, masukkan kangkung, tutup wajan.
  6. Besarkan api. Aduk dan masak hingga kangkung layu dan lunak.
  7. Angkat, sajikan hangat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X