Ini 5 Rekomendasi Angkringan Hits dan Asik di Surabaya, Dijamin Gak Bikin Dompet Bolong

- Rabu, 1 Desember 2021 | 16:45 WIB
Ilustrasi angkringan (Instagram/angkringan_gayeng_7)
Ilustrasi angkringan (Instagram/angkringan_gayeng_7)

Angkringan yang berarti gerobak dorong untuk menjual berbagai macam makanan dan minuman ini sangat identik dengan Kota Jogja. Warung angkringan ini biasanya mematok harga yang terjangkau dan ramah di kantong jika dibandingkan dengan warung atau rumah makan. 

Tak hanya di Jogja, sekarang angkringan juga ada di sejumlah daerah di Indonesia, salah satunya di Kota Surabaya. Surabaya sendiri merupakan kota metropolitan terbesar kedua di Indonesia setelah DKI Jakarta. 

Setiap malam banyak angkringan yang buka di pinggiran Kota Surabaya. Kebanyakan pengunjung angkringan ini adalah anak muda dan para wisatawan. 

Berikut beberapa rekomendasi angkringan hits dan asik di Kota Surabaya yang bisa kamu kunjungi saat malam hari. 

1. Angkringan Mak Joss

-
Instagram/sbymaknyus

Angkringan ini terletak di Jalan Bendul Merisi, Kecamatan Wonokromo, Surabaya dan sudah berdiri sejak tahun 2013. Tempat masih sangat kental dengan budaya Jawa. Biasanya suara gamelan dan lagu-lagu Jawa selalu diputar di tempat ini. 

Tiap harinya angkringan yang menyediakan nasi kucing, aneka sate, aneka bacem, tengkleng, mie rebus, dan wedang uwuh ini ramai dipenuhi pengunjung. Harga di angkringan ini juga sangat murah, mulai dari Rp5 ribu hingga Rp30 ribu. 

2. Angkringan Kapok Lombok

-
Instagram/angkringan_kapoklombok

Angkringan dengan bangunan yang luas terdiri dari tempat outdoor dan indoor terletak di Jalan Niaga Gapura, Lontar, Kecamatan Sambikerep, Surabaya. Tempatnya bersih dan nyaman membuat pengunjung betah berlama-lama berada di sana.

Tak hanya tempatnya yang nyaman, harga di angkringan ini juga sangat terjangkau dan tidak membuat kantong bolong, yaitu berkisar Rp5 ribu hingga Rp20 ribu. 

Baca juga: 8 Tempat Wisata Kuliner Surabaya Enak dan Murah, Cobain Deh!

3. Angkringan Mbah Cokro

-
Instagram/radarinspirasicreasindo

Terletak di Jalan Raya Prapen No.22, Panjang Jiwo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Surabaya, warung ini biasanya selalu ramai pengunjung karena memang dikenal sebagai tempat nongkrongnya para anak muda Surabaya. 

Dengan bangunan sederhana dan harga yang sangat terjangkau, mulai dari Rp5 ribu hingga Rp10 ribu. Setiap orang boleh berdiskusi bebas di sini, misal soal hukum, politik, bisnis, maupun tugas perkuliahan.

4. Angkringan Jegeg Van Java

-
Instagram/angkringan_vanjava

Sedikit berbeda dengan angkringan Mbah Cokro, warung angkringan Jegeg Van Java memiliki arsitektur bangunan perpaduan tradisional dan modern. Bangunannya luas terdiri dari tempat indoor dan outdoor. 

Uniknya lagi, pelayan di warung yang terletak di Jalan Airlangga No.35, Airlangga, Kecamatan Gubeng, Surabaya ini menggunakan baju khas Jogja, yakni Lurik. Harga makanan dan minuman di tempat ini juga sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp2 ribu hingga Rp15 ribu. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X