Resep Pisang Rai Khas dari Bali

- Rabu, 2 Desember 2020 | 13:55 WIB
Pisang Rai khas Bali. (Cookpad/Dwi Muslimawati )
Pisang Rai khas Bali. (Cookpad/Dwi Muslimawati )

Pisang rai khas Bali adalah jajanan pasar yang cukup populer yang terbuat dari pisang yang dibalut oleh adonan tepung, sebelum direbus dan disajikan dengan kelapa parut. Cobain yuk resep pisang rai Bali ala Dwi Muslimawati yang dilansir dari akun cookpad miliknya. 

Bahan-bahan:

  • 4 buah pisang kepok/pisang batu
  • 1 liter air utk merebus
  • 1 lembar daun pandan utk merebus

Adonan tepung:

  • 100 gram tepung beras putih
  • 1 sdt air kapur sirih (saya ganti pakai 1/2 sdt soda kue)
  • 1 sdt pasta pandan
  • 75 ml air
  • Sejumput garam

Baluran:

  • 1/4 butir kelapa setengah tua, parut (saya kira2 60 gram)
  • 1/4 sdt garam
  • Saus Gula Merah:
  • 100 gram gula merah (saya 70 gram karna gulmer saya cukup pekat)
  • 100 ml air
  • 25 gram gula pasir
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 sdt maizena (larutkan dengan 25 ml air)
  • Sejumput garam

Cara Membuat: 

1. Untuk membuat baluran: campur rata kelapa dan garam lalu kukus selama 15 menit.
2. Untuk membuat saus gula merah: campur semua bahan saus gula merah dalam panci kecuali maizena. Aduk dan masak hingga tercampur rata.
3. Masukkan larutan maizena, sambil terus diaduk. Masak kembali hingga mengental. Angkat dan saring.
4. Dalam panci rebus air dan daun pandan hingga mendidih.
5. Sambil menunggu air mendidih, buat adonan tepung. Campur semua bahan adonan tepung. Aduk rata sampai menjadi adonan yang kental.
6. Masukkan satu persatu pisang ke dalam adonan tepung hingga terbalur semua.
7. Setelah itu langsung masukkan ke dalam air mendidih tadi, lalu masak hingga matang atau mengapung.
8. Angkat pisang dan langsung gulirkan ke atas kelapa parut yang sudah dikukus tadi. Balur hingga rata.
9. Potong-potong pisang dan sajikan dengan saus gula merah. Selamat mencoba!

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X