Shakshuka, Olahan Telur Nikmat Khas Timur Tengah, Yuk Coba

- Rabu, 17 Februari 2021 | 11:06 WIB
Shakshuka. (id.wikipedia.org)
Shakshuka. (id.wikipedia.org)

Telur termasuk bahan makanan yang mudah didapat dan bisa diolah menjadi berbagai hidangan yang menarik.

Salah satu yang unik dan bisa kamu coba bikin adalah Shakshuka.

Hidangan ini berupa telur ceplok dalam saus tomat, cabai, dan bawang bombai, serta sering kali diberi rasa pedas dengan jintan putih. 

Shakshuka ini berasal dari negara-negara Timur Tengah seperti Israel, Tunisia, Libya dan lainnya.

Berikut bahan dan resepnya.

 

Bahan:

  • 1 buah bawang bombay, potong kotak
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • Cabai rawit sesuai selera, iris
  • Sosis secukupnya, iris
  • 1/2 buah paprika, potong dadu
  • Air secukupnya
  • Olive oil atau minyak goreng buat menumis
  • Keju parut secukupnya

 

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang dan rawit hingga harum.
  2. Masukan sosis, aduk sebentar lalu tambahkan paprika dan saus tomat. 
  3. Masukkan semua bumbu sesuai selera. Masak hingga tomat melunak, tambahkan air secukupnya.
  4. Masukkan telur, tutup pan, masak hingga tingkat kematangan telur sesuai selera.
  5. Sajikan dengan roti tawar yang baru dipanggang.

Selamat mencoba!

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X