Resep Praktis untuk Weekend, Nasi Goreng Pedas Bawang Putih

- Minggu, 31 Mei 2020 | 13:06 WIB
Ilustrasi nasi goreng bawang putih. (Pinterest)
Ilustrasi nasi goreng bawang putih. (Pinterest)

Bagi kamu pecinta bawang putih, tentu kamu biasa mengolah berbagai menu masakan dengan menambahkan bawang putih sebagai bahan masakan favoritmu sebab rasanya tak lengkap jika bawang putih tak ada di dalam menu makanmu tersebut.

Untuk menambah referensi menu masakan yang mengandung bawang putih, yuk coba resep di bawah ini. Resep nasi goreng bawang putih yang lezat.

-
Nasi putih, bahan utama masakan ini.(freepik)

Bahan-bahan:

  • 500 gr nasi putih, sudah matang
  • 2 butir telur
  • 1 batang daun bawang, cincang
  • 7 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 buah cabai rawit, cincang halus
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdt garam halus
  • ½ sdt merica
  • ½ sdt penyedap rasa sapi
  • 2 sdm minyak goreng
-
Tomat segar sebagai bahan pelengkap.(freepik)

Bahan pelengkap:

  • Timun
  • Tomat
  • Bawang goreng
  • Kerupuk

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak goreng, tumis cincangan bawang putih dan cabai rawit hingga harum.
  2. Kemudian masukkan telur lalu orak-arik bersama cincangan bawang putih dan cabai rawit.
  3. Setelah itu masukkan nasi, aduk-aduk hingga tercampur dengan bahan-bahan sebelumnya, lanjutkan dengan memasukkan cincangan daun bawang, saus tiram, garam, merica, dan penyedap rasa.
  4. Aduk-aduk semua bahan sampai tercampur sempurna, koreksi rasa.
  5. Matikan kompor, pindahkan ke piring saji.

Nasi goreng pedas bawang putih siap kamu nikmati bersama irisan timun, tomat serta taburan bawang goreng dan kerupuk. Selamat mencoba!


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X