Membuat Ayam Tuturuga Ala Manado

- Kamis, 6 Februari 2020 | 14:05 WIB
Ilustrasi ayam tuturuga. (Instagram/naomi_tobing)
Ilustrasi ayam tuturuga. (Instagram/naomi_tobing)

Ayam tuturuga merupakan salah satu kuliner Manado yang wajib banget kamu coba. Cita rasanya yang pedas, serta bumbunya yang akan rempah membuat sajian yang satu ini begitu menggoda selera.

Apakah kamu penasaran untuk mencobanya? Berikut resepnya yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan-bahan:

  •  800 g ayam, potong 10 bagian, buang kulit
  •  200 ml susu rendah lemak
  •  150 ml santan kental
  •  150 ml air
  •  6 lembar daun jeruk
  •  10 buah cabai rawit merah
  •  1 batang serai
  •  24 batang kemangi, ambil daun
  •  2.5 sdt bubuk kaldu ayam
  •  2 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu halus

  •  15 buah cabai rawit merah
  •  10 butir bawang merah
  •  4 siung bawang putih
  •  4 buah cabai merah besar
  •  2 butir kemiri, sangrai
  •  2 cm jahe
  •  2 cm kunyit
  •  1 sdt air jeruk nipis
  •  1 sdm minyak

Cara membuat:

  •  Pertama, panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga baunya harum. Tambahkan serai, daun jeruk, dan cabai rawit merah. Masak hingga semuanya tercampur rata.
  •  Lalu masukkan ayam, dan tambahkan bubuk kaldu ayam. Aduk hingga ayam berubah warna.
  •  Lanjut dengan memasukkan air, susu rendah lemak, santan kental, dan kemangi. Aduk hingga rata dan semua bahan matang sempurna. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X