Di Rumah Ngemil Terus, Ini 3 Camilan Manis yang Nggak Bikin Gemuk

- Rabu, 8 April 2020 | 16:36 WIB
Ilustrasi ngemil sehat di rumah. (Unsplash/@Fidel Fernando).
Ilustrasi ngemil sehat di rumah. (Unsplash/@Fidel Fernando).

Hampir sebulan kita menjalani kebijakan pemerintah untuk melakukan semua aktivitas di dalam rumah. Sebagian pekerja juga menjalani aktifitas baru work from home (WFH). Tentu pola hidup berubah secara drastis, semua dikerjakan lebih santai dari biasanya.

Melalui pantauan Indozone di media sosial, Instagram, sebagian orang mengaku sudah bosan sampai-sampai nggak sadar kalau berat badannya mengalami kenaikan. Hal ini disebabkan, kenyamanan saat berada di rumah mendorong kita untuk terus menerus ngemil. Ditambah lagi jam tidur yang kurang teratur.

Oleh sebab itu, kita harus memilih camilan yang sehat namun tetap manis dan menggugah selera. Berikut beberapa pilihannya;

1. Less sugar cake

-
Ilustrasi less sugar cake. (Instagram/@klartext.essen).

Bagi kamu pecinta kue-kue manis tapi nggak mau merasa bersalah, bisa mencoba mencicipi less sugar cake. Cake yang satu ini memiliki banyak varian di antaranya Tres Leches, Tres Leches Special, Apple Pie, Mary Berry Fraisier, German Black Forest, Coco Cake maupun Red Velvet. Masing-masing cake hanya mengandung 1/4 gula dari sajian cake biasanya. Jadi kamu nggak perlu merasa khawatir akan menimbun lemak selama WFH.

2. Vegan cake

-
Ilustrasi vegan cake. (Instagram/@maple.hunny).

Popularitas bahan makanan vegan rupanya nggak hanya di kalangan pecinta sayuran saja lho. Bagi kamu penikmat dessert, juga bisa menikmati vegan cake dengan banyak varian. Biasanya vegan cake terbuat dari buah, gandum, kacang. Vegan cake tentu tidak menyertakan gluten di dalamnya.

3. Gluten free cake

-
Ilustrasi gluten free cake. (Instagram/@eathealthystudent).

Kue ini cocok banget bagi kamu yang lagi diet tapi tetep ingin ngemil. Gluten free cake merupakan kue yang dibuat tanpa menggunakan tepung. Biasanya gluten free cake didominasi oleh bubuk kacang almond, telur, madu dan dark cokelat. Meski begitu, gluten free cake tetap bisa dinikmati oleh siapapun tanpa merasa berbeda dengan cake berbahan tepung pada umumnya.

Gimana, sudah siap mau bikin kue yang mana nih? Lumayan kan untuk teman WFH kamu besok. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X