Rekomendasi Wedang Ronde Legend di Solo, Ada Sejak 18 Tahun Dijamin Bisa Hangatkan Badan

- Kamis, 4 Agustus 2022 | 18:21 WIB
Ronde Trisma, Solo. (Eko Haryanto/Z Creators)
Ronde Trisma, Solo. (Eko Haryanto/Z Creators)

Berburu kuliner di Kota Solo seakan tak ada habisnya. Salah satunya adalah wedang ronde yang bisa menghangatkan malam. Nah, jika jaan-jalan ke Alun-alun Kidul Surakarta, wajib mencoba Ronde Trisma. 

Isiannya sama yaitu ada bola-bola tepung ketan, irisan kolang-kaling, agar-agar, kacang sangrai lalu disiram air jahe dan aneka rempah. Komposisi bahan yang pas inilah yang membuat badan terasa hangat. 

-
Ronde Trisma, Solo. (Eko Haryanto/Z Creators)

Seporsi wedang ronde yang disajikan dalam mangkuk kecil hanya Rp6 ribu saja. Widi salah satu pelanggan Ronde Trisma ini mengaku jauh-jauh datang dari Sukoharjo karena kangen menyantap minuman khas Solo ini. 

“Sering Mas, kalo pas cuaca cerah naik motor dari Weru, Sukoharjo lalu muter-muter Kota Solo pasti mampirnya di wedang ronde ini,” kata Widi kepada Eko Haryanto, Tim Z Creators. 

-
Ronde Trisma, Solo. (Eko Haryanto/Z Creators)

Penjual Ronde Trisma adalah Joko Sutrisno. Pria 52 tahun ini sudah berjualan ronde di Alun-alun Kidul Suralarta selama lebih dari 18 tahun. Pelanggannya juga sudah banyak. Ada yang minum di tempat, namun tak sedikit pula yang dibungkus lalu dibawa pulang. 

-
Ronde Trisma, Solo. (Eko Haryanto/Z Creators)

Dalam semalam Joko mengaku bisa menjual ratusan porsi wedang ronde. Jadi buat kamu yang lagi jalan-jalan ke Solo, mencicipi Ronde Trisma bisa jadi salah satu pilihan tepat. 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X