4 Minuman Paling Ekstrem di Dunia, Terbuat dari Sperma Kuda hingga Jempol Kaki Busuk

- Jumat, 13 Mei 2022 | 19:30 WIB
Minuman ekstrem (Instagram/gogreenroots/gdazida2004)
Minuman ekstrem (Instagram/gogreenroots/gdazida2004)

Inovasi minuman kian berkembang. Tak hanya soal varian rasanya, minum kini juga semakin beragam berkat bahan bakunya yang unik.

Namun gencarnya terobosan terkadang tak membawa hal baik. Contohnya pada jenis minuman berikut ini.

Jangankan berselera untuk melepas dahaga, kamu mungkin akan muntah begitu meneguknya. Pasalnya minuman-minuman di bawah ini terbuat dari bahan ekstern yang menjijikkan.

Baca juga: 3 Kuliner Ekstrem Indonesia yang Ternyata Berkhasiat, Berani Coba?

Tak percaya? Yuk simak ulasannya yang dirangkum Indozone khusus untukmu!

1. Gau jal

-
Gaul Jal (Instagram/blog_vinhos_sacando_a_rolh)

Minuman ekstrem pertama berasal dari negara India. Bahan bakunnya adalah urin sapi.

Produsen minuman ini menyebut Gau Jal tidak akan berbau pesing seperti kencing pada umumnya. Tetapi justru memiliki rasa segar dan nikmat.

Selain itu, minuman ini juga dipercaya dapat menyembuhkan penyakit hati, kanker dan diabetes.

2. Green Man Pub

-
Ilustrasi horse semen shot dari Green Man Pub (freepik.com/Racool_studio)

Sebuah bar di Selandia Baru menjual minuman ekstrem yang bisa membuat perutmu bergejolak. Minuman ini terbuat dari sperma kuda yang diberi perisa apel.

The Green Man Pub di Wellington menawarkan 30 ml gelas sloki minuman tersebut dengan harga £12 (Rp. 165.000), dan sepertinya akan turun untuk memuaskan para pelanggan tetap.

3. Gilpin family whisky

-
Gilpin family whisky (jamesgilpin.com)

James Gilpin adalah seseorang yang memperkenalkan minumkan ekstrem ini. Disebut demikian karena minuman ini terbuat dari air seni penderita diabetes. 

James Gilpin sendiri merupakan penderita diabetes tipe 1. Dimana tubuhnya tidak cukup memproduksi insulin untuk mengatur kadar gula darah.

Dia lantas mempunyai ide untuk menjadikan air seninya sebagai minuman. Pada prosesnya air seni pasien diabetes ini dimurnikan dengan cara yang sama seperti air dimurnikan, dengan molekul gula dikeluarkan dan ditambahkan suatu wadah untuk mempercepat proses fermentasi wiski. 

Setelah difermentasi menjadi alkohol yang jernih, campuran wiski ditambahkan untuk memberi warna, rasa dan viskositas, dan produk tersebut dibotolkan dengan nama dan umur si pemberi air seni. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X