Bebek Goreng Favorit Para Traveler, Porsi Besar Harga Merakyat

- Selasa, 28 Juni 2022 | 20:30 WIB
Bebek goreng recommended, gurih dan empuk (Hasan Syamsuri/IDZ Creators)
Bebek goreng recommended, gurih dan empuk (Hasan Syamsuri/IDZ Creators)

Kalau kamu lagi melintas di Jalan Raya Kasembon dari arah Kota Batu menuju arah Kabupaten Kediri atau sebaliknya dan merasa lapar, coba deh melipir ke warung lalapan yang cukup tersohor di Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Namanya warung Risquna Lamongan, lokasinya tepat di seberang SPBU Kasembon. Warungnya cukup sederhana namun warung ini merupakan favorit warga setempat dan menjadi langganan dari para traveler atau para pengguna jalan yang sedang melintas di daerah tersebut. Banyak penikmat mengaku ketagihan karena rasa sajiannya enak dan harganya terjangkau.

-
Warung sederhana yang selalu ramai pembeli (Hasan Syamsuri/IDZ Creators)

Menu yang tersedia di warung ini cukup beragam. Namun yang paling terkenal atau banyak disukai adalah menu bebek gorengnya. Meskipun masih ada menu lain yang sebenarnya juga sama enaknya, seperti ayam goreng, burung dara goreng, lele goreng dan tempe penyet.

-
Bebek gorengnya gurih dan empuk (Hasan Syamsuri/IDZ Creators)

Buat penyuka jeroan (organ dalam) bebek, ayam, maupun burung dara, di warung ini juga tersedia sate jeroan. Ukurannya besar-besar. Soal rasa, jangan ditanya. Sudah pasti mantul. Tapi bagi yang ingin makanan berkuah, ada juga kok menu soto ayam Lamongan.

-
Warung tenda yang selalu ramai (Hasan Syamsuri/IDZ Creators)

Kondisi yang selalu ramai, membuktikan jika masakan di warung ini memang enak sehingga banyak yang suka. Buka setiap hari mulai pukul 17.00 WIB, biasanya warung ini langsung dipenuhi pembeli. Rasa yang enak, harga yang murah, dan pelayanan yang cepat, menjadi modal utamanya.

Soal harga, jangan takut kantong bolong. Karena semua harganya masih terjangkau. Untuk menu bebek goreng hanya Rp23 ribu, ayam goreng Rp20 ribu, burung dara Rp20 ribu, lele goreng Rp17 ribu, tempe penyet Rp15 ribu dan soto ayam Lamongan juga Rp15 ribu per porsi.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X