Mitos Bawang Putih di Rumania yang Lindungi Manusia dari Jiwa-Jiwa Negatif

- Senin, 20 April 2020 | 18:00 WIB
Bawang putih. (ambogdan.com)
Bawang putih. (ambogdan.com)

Vampir adalah tokoh mitologi yang dikisahkan hidup dengan memakan darah dari makhluk hidup lainnya. 

Konon makhluk jahat ini dapat diusir dengan menggunakan benda-benda tertentu, di antaranya adalah bawang putih. 

Menurut legenda di Rumania, bawang putih diletakkan di mulut mayat pada abad ke-19 demi mencegah munculnya vampir.

Ternyata legenda tersebut membuat bawang putih mendapat apresiasi tersendiri bagi masyarakat Rumania. 

Secara turun-temurun bawang putih dianggap melindungi manusia dari jiwa-jiwa negatif selain manfaatnya sebagai obat untuk sejumlah penyakit. 

Worldation mengatakan bawang putih memainkan peran besar dalam budaya Rumania.

Bawang putih juga menjadi semacam bumbu wajib dalam setiap makanan mereka. Bahkan sekitar 40% penduduk setempat di Rumania menanam tanaman tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X