Fakta Menarik Sugar Glider, Si Tukang Lompat yang Harganya Jutaan

- Sabtu, 2 Mei 2020 | 19:00 WIB
Sugar glider. (animals.sandiegozoo)
Sugar glider. (animals.sandiegozoo)

Siapa sih yang gak gemas melihat hewan yang unik, lucu dan imut seperti sugar glider. Karena bentuknya yang lucu, banyak orang yang kemudian memelihara binatang berkantung ini.

Nah di bawah ini ada beberapa fakta menarik tentang sugar glider yang telah Indozone rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (2/5/2020). Simak berikut ini ya.

1. Bukan Jenis Tupai

-
Sugar glider. (petcomments)

 

Meskipun secara fisiknya mirip dengan tupai, nyatanya keduanya berasal dari spesies yang berbeda lho. Sugar glider merupakan hewan marsupial, sedangkan tupai adalah hewan pengerat. Perbedaan fisik pada keduanya terlihat pada bagian ekornya, sugar glider memiliki ekor yang lebih tebal dibandingkan tupai.

2. Mampu Lompat Hingga 50 Meter

-
Sugar glider. (mashable)

 

Sugar glider terkenal sebagai mamalia yang suka lompat, bahkan sugar glider mampu terbang singkat berkat selaput yang ada di sisi badannya. Kemampuan lompat jauhnya ini bisa mencapai jarak 150 kaki atau sekitar 50 meter lho.

3. Bisa Berumur Sampai 12 Tahun

-
Sugar glider. (manukahoneyusa)

 

Seperti mamalia lain, sugar glider juga punya umur yang tidak terlalu lama dibanding hewan jenis reptil. Namun dalam jenis mamalia, sugar glider termasuk hewan yang bisa bertahan hidup cukup lama yaitu sekitar 9 hingga 12 tahun jika berada di luar habitat aslinya yang rentan akan serangan predator.

4. Kehamilan Sangat Singkat

-
Sugar glider. (tifster)

 

Sugar glider adalah mamalia yang mampu bereproduksi dalam waktu singkat, masa kehamilan mereka hanya berkisar 15 hingga 17 hari saja lho. Dalam satu tahun, sugar glider dapat bereproduksi sebanyak dua kali tergantung dengan kondisi habitatnya. Ukuran bayi sugar glider juga cukup kecil dengan berat hanya 0,2 gram saja.

5. Harganya Mahal

-
Sugar glider pie bald mosaic. (Istimewa)

 

Meskipun ukurannya kecil, sugar glider termasuk hewan peliharaan yang harganya mahal lho. Untuk jenis sugar glider grey, kamu harus merogoh kocek sekitar 300 sampai 500 ribu rupiah dan untuk jenis termahalnya yaitu Pie Bald Mosaic, kamu harus merogoh kocek sebesar 8 hingga 12 juta rupiah untuk satu ekornya.


Itulah beberapa fakta menarik tentang sugar glider. Gimana menurut kamu?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X