Fakta Menarik Gajah, Tak Bisa Melihat dengan Baik Tapi Spesies yang Punya Daya Ingat Super

- Senin, 10 Januari 2022 | 19:46 WIB
Gajah memiliki daya ingat super. (Photo/Ilustrasi/Unsplash)
Gajah memiliki daya ingat super. (Photo/Ilustrasi/Unsplash)

Gajah merupakan salah satu spesies yang tidak memiliki penglihatan yang baik daripada hewan lainnya. Namun, makhluk yang cukup menggemaskan ini memiliki kemampuan super pada kecerdasan dan kemampuan mengingatnya.

Kisah Jenny dan Shirley

-
(Photo/Scientific American)

 

Dilansir dari Scientific American, Carol Buckley di The Elephant Sanctuary di Hohenwald melaporkan bahwa gajah menjadi hewan yang tidak pernah melupakan wajah seseorang bahkan hewan lainnya.

Carol mengatakan bahwa pada tahun 1999, gajah bernama Jenny menjadi cemas dan hampir tidak bisa ditahan karena diperkenalkan dengan gajah pendatang baru bernama Shirley - seekor gajah Asia.

Setelah keduanya saling memeriksa menggunakan belalai mereka, ternyata dua gajah itu adalah teman lama dan melakukan reuni secara emosional. Ada tanda yang membuat kedua gajah itu saling mengingat di saat mereka saling memeriksa bekas luka pada belalainya.

Ternyata kedua gajah itu sempat berpapasan beberapa tahun sebelumnya. Carol tahu bahwa Jenny pernah tampil dengan Carson & Barnes Circus keliling, sebelum akhirnya berada di penangkaran yang layak untuk mereka berdua.

Apa benar bahwa gajah punya ingatan yang luar biasa untuk waktu yang lama?

-
(Photo/Ilustrasi/Unsplash)

 

Dilansir dari Wonderopolis, kenyataan untuk kalimat "gajah tidak pernah lupa" adalah generalisasi yang tidak selalu benar karena semua gajah melupakan sesuatu dari waktu ke waktu. Namun, para ilmuwan telah membuktikan bahwa gajah memang memiliki ingatan yang luar biasa.

Baca juga: Sedang Bergejolak, Begini Sejarah Negara Kazakhstan hingga Merdeka dari Uni Soviet

Para peneliti yang mempelajari gajah Afrika di alam liar mengetahui bahwa gajah betina yang lebih tua (disebut "matriark") sering memimpin kawanan. Matriark ini membangun ingatan yang kuat dari waktu ke waktu yang memungkinkan mereka mengingat teman dan musuh.

Mereka juga dapat mengingat tempat-tempat di mana kawanan telah menemukan makanan dan air di masa lalu. Para peneliti percaya ingatan baik gajah adalah bagian besar dari bagaimana gajah bertahan hidup dan mengapa begitu banyak yang hidup begitu lama (rata-rata 50 hingga 60 tahun atau lebih).

Penelitian itu juga menunjukkan bahwa gajah adalah salah satu spesies terpintar di dunia hewan. Bahkan, beberapa ilmuwan percaya gajah sama pintarnya dengan lumba-lumba dan simpanse.

Gajah juga makhluk yang menunjukkan "altruisme" (kepedulian tanpa pamrih untuk kesejahteraan orang lain) dengan kesediaan mereka untuk membantu spesies lain, bahkan manusia, dalam kesulitan. Gajah juga dapat diamati bermain dan menirukan suara yang mereka dengar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X