7 Tradisi Unik Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia

- Rabu, 29 Mei 2019 | 09:49 WIB
instagram.com/jms.mrrsn
instagram.com/jms.mrrsn

Setelah selesai menjalani ibadah puasa selama 1 bulan lamanya, datanglah hari kemenangan yang ditunggu-tunggu. Semua orang penuh riang sambut dan rayakan hari lebaran, berkumpul bersama di hari yang fitri tersebut. Dengan keragaman suku di Indonesia, tentu tiap daerah memiliki cara unik tersendiri untuk sambut maupun rayakan hari lebaran. Berikut INDOZONE rangkum 7 Tradisi Unik Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia.
 

Grebeg Syawal - Yogyakarta

-
(source : instagram.com/aditya_frzhm)
Grebeg Syawal merupakan tradisi dari Yogyakarta yang selalu diadakan setiap 1 Syawal, di mana terdapat iring-iringan gunungan yang berisikan sayur-sayuran, makanan, dan hasil bumi lainnya. Gunungan tersebut digotong bersama-sama oleh prajurit keraton, kemudian masyarakat bersama-sama saling berebut untuk mengambil isi gunungan yang digotong tadi. Masyarakat percaya bahwa hasil bumi yang berhasil didapatkan mampu membawa keberkahan.
 

Bakar Gunung - Bengkulu

-
(source : gerbangbengkulu.com)
Bakar gunung di sini bukan benar-benar membakar gunung, melainkan membakar batok kelapa yang disusun ditusuk seperti sate, kemudian didirikan menjulang tingggi ke atas. Tradisi unik asal Bengkulu ini dilakukan pada saat malam takbiran.
 

Meriam Karbit - Pontianak

-
(source : instagram.com/nawiraafifah)
Pontianak punya cara tersendiri pula yang unik untuk sambut hari lebaran, yakni menyalakan 'Meriam Karbit' ketika malam takbiran. Meriam Karbit memiliki ukuran besar, yakni sekitar 6 meter dan warga menyalakan meriam tersebut di sekitar tepi sungai Kapuas.

Tumbilotohe - Gorontalo

-
(source : ANTARA FOTO/Adiwinata Solihin)
Tradisi unik kali ini berasal dari daerah Gorontalo, bernama Tumbilotohe. 3 hari menjelang hari raya lebaran para warga Gorontalo akan memasang semacam lampu minyak seperti obor di depan rumah, dengan jumlah menyesuaikan berapa banyak anggota yang tinggal dirumah tersebut. 
 

Perang Topat - Lombok

-
(source : instagram.com/astondenpasar)
Perang Topat atau perang ketupat merupakan tradisi lebaran yang unik berasal dari daerah Lombok Barat. 1 minggu setelah hari lebaran, para warga di sana akan melakukan perang menggunakan ketupat, mereka akan saling melempar ketupat satu sama lain.
 

Ngejot - Bali

-
(source : instagram.com/onet_93)
Tradisi Ngejot merupakan salah satu tradisi unik asal Bali yang menunjukkan sikap toleransi satu sama lain. Menjelang hari lebaran para warga muslim di sana akan membagikan makanan kepada masyarakat di sekitar tanpa melihat perbedaan agama.
 

Binarundak - Sulawesi Utara

-
(source : instagram.com/irasepriyana85)
Binarundak merupakan tradisi memasak nasi jaha yang kemudian dimakan bersama-sama. Nasi jaha terbuat dari santan, ketan, jahe yang dimasukkan ke dalam bambu. Kemudian Bambu-bambu tersebut dibakar menggunakan serabut kelapa. Tradisi ini dilakukan di hari ke-3 setelah lebaran.


Itulah beberapa tradisi sambut dan rayakan lebaran dari berbagai daerah yang ada di Indonesia. Dapatkan informasi dan fakta menarik lainnya yang #KAMUHARUSTAU hanya di (http://indozone.id).

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X