Ternyata Ayam Berkokok Bukan Hanya Penanda Pagi, Masih Ada Pertanda Lainnya

- Minggu, 17 April 2022 | 04:30 WIB
Ilustrasi ayam berkokok. (Freepik)
Ilustrasi ayam berkokok. (Freepik)

Tentunya sejak dulu kokokan ayam menjadi lambang tibanya pagi hari. Anggapan ini bahkan sudah mendunia dimana ayam menjadi sebuah penyambut pagi dengan membangunkan manusia dengan suara khasnya.

Namun, benarkah ayam berkokok hanya sebagai penanda datangnya pagi hari?

Melihat fakta dan mitos yang banyak terjadi, ternyata kokokan ayam tidak hanya menjadi penanda datangnya pagi. Melainkan masih banyak tanda-tanda dari gejala lainnya.

Baca Juga: Benarkah Ayam Berkokok Tengah Malam Tanda Ada Hantu dan Perempuan Hamil di Luar Nikah?

Seperti ayam jantan, ternyata ayam jantan menggunakan kokokan sebagai cara untuk menandai wilayah kekuasaannya. Sebelum ayam menjadi hewan ternak, mereka hidup di alam liar di dalam hutan.

Nah, untuk menandai wilayah kekuasaannya agar tidak ditempati oleh ayam jantan lain, ayam akan berkokok. Dengan cara ini ayam lainnya sudah paham jika wilayah tersebut sudah memiliki penguasanya tersendiri.

Sama halnya dengan menarik perhatian betina, ayam jantan juga akan berkokok dengan sangat kuat. Rupanya hal ini didorong oleh adanya hormon testosteron pada ayam sehingga membuatnya amat sangat bersemangat untuk menunjukkan kegagahan serta energinya.

Dimana nantinya, bagi betina yang tertarik akan mendatangi sang jantan dan melakukan perkawinan dan menghasilkan telur sebagai cikal bakal generasi ayam selanjutnya.

Dari kokokan ayam pula, terdapat mitos masyarakat yang beredar dengan menyebutkan jika ayam berkokok di waktu petang menjadi pertanda buruk. Pertanda buruk tersebut ialah, bahwa akan ada gadis yang hamil di luar nikah.

Meski anggapan ini sekedar mitos, namun kokokan ayam masih dipercaya mampu mendeteksi kejadian-kejadian aneh di sekitar masyarakat.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Arti Mimpi Memotong Rambut Apakah Pertanda Baik?

Minggu, 28 April 2024 | 10:19 WIB

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X