Misteri Hilangnya Koloni Inggris dari Roanoke Island

- Senin, 2 Maret 2020 | 12:00 WIB
Ilustrasi hilangnya koloni Inggris dari Roanoke Island. (sometimes-interesting.com)
Ilustrasi hilangnya koloni Inggris dari Roanoke Island. (sometimes-interesting.com)

Roanoke merupakan sebuah pulau yang terletak di Carolina Utara, Amerika. Pada abad ke-16 tepatnya di tahun 1585 kapten laut Inggris Sir Walter Raleigh mendirikan sebuah koloni Inggris di pulau tersebut. 

Orang-orang Inggris kemudian dibawa menuju Pulau Roanoke dan membuat banyak orang Inggris lain tertarik untuk tinggal di sana. 

Koloni ini dipimpin oleh John White yang hidup bersama istri dan anaknya. 

Sebagai pendatang, koloni Inggris ini mencoba untuk hidup bersama dengan penduduk setempat. Tapi penduduk asli menganggap mereka sebuah gangguan. 

Hingga suatu hari salah satu koloni Inggris dibunuh oleh penduduk setempat. Hal ini membuat koloni Inggris ketakutan dan meminta bantuan pada Inggris melalui John White. 

Akhirnya John kembali ke Inggris di tahun 1587. John pergi dengan meninggalkan koloni yang terdiri dari 90 pria, 17 wanita dan 11 anak-anak termasuk cucunya sendiri. 

Saat akan kembali ke Roanoke, di Inggris terjadi perang besar. Ia harus menunda kepergiannya hingga tiba di pulau tersebut pada 18 Agustus 1590. 

Namun, ia tidak melihat ada aktivitas dan tanda-tandan kehidupan di tempat koloni Inggris tersebut. 

Lenyapnya koloni Inggris di pulau ini menyisakan misteri, pasalnya tak ada tanda-tanda kehancuran atau peperangan di tempat itu.

Hanya ada satu tanda pahatan disebuah pohon yang bertuliskan "Croatoan", nama dari suku penduduk asli pulau Roanoke. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X