Fakta Tentang Burung Merpati di Mekkah dan Larangan untuk Menangkapnya, Kenapa?

- Selasa, 7 Juni 2022 | 09:21 WIB
Burung merpati yang banyak terbang di Mekkah (Vivi Sanusi/IDZ Creators)
Burung merpati yang banyak terbang di Mekkah (Vivi Sanusi/IDZ Creators)

Tahun ini menjadi momentum penting bagi para calon jemaah haji, karena setelah terhalang pandemi Covid-19 selama dua tahun, tahun ini calon jemaah haji akhirnya bisa beribadah ke Tanah Suci. Beberapa kloter jemaah haji Indonesia bahkan telah diberangkatkan menunaikan rukun Islam yang ke-5 ini.

Menginjakkan kaki di tanah suci sebagai tamu Allah adalah kebahagian bagi seorang muslim. Termasuk bagi Tim IDZ Creators, Vivi Sanusi yang berbagi pengalamannya ketika beribadah umrah.

Ia dibuat takjub dengan ratusan ekor burung merpati di sekitar Masjidil Haram, Mekkah. Burung-burung ini beterbangan dan berebut makanan yang diberikan oleh para jemaah.

-
Burung merpati di sekitar Masjidil Haram (Vivi Sanusi/IDZ Creators)

Namun menurutnya ada yang unik dari merpati-merpati tersebut karena bentuk bulunya yang berbeda dari merpati pada umumnya. Ada tanda garis dua di sisi belakang badannya seperti tanda pangkat dalam ketentaraan.

Burung-burung di sekitar pelataran masjid ini kebanyakan sudah jinak.

-
Suasana di sekitar Masjidil Haram (Vivi Sanusi/IDZ Creators)

Banyak cerita dan riwayat tentang merpati-merpati ini. Diriwayatkan ratusan merpati ini ada hubungannya dengan sejarah hijrahnya Nabi Muhammad SAW bersama sahabatnya, Abubakar yang dikejar oleh kaum Quraisy. Ketika Rasulullah bersembunyi di Gua Hira untuk menghindar dari pengejaran, saat itu pula pintu gua langsung tertutup sarang laba-laba dan merpati yang sedang bertelur.

Kaum Quraisy terkecoh, Rasulullah dan Abubakar akhirnya bisa lolos dari kejaran. Konon kabarnya, merpati yang  berada di sekitar Masjidil Haram ini adalah keturunan merpati yang membuat sarang di pintu Gua Hira.

-
Burung merpati enggak pernah mengotori masjid dan sekitarnya (Vivi Sanusi/IDZ Creators)

Keunikan lainnya, walaupun terbang di sekitar masjid dan Ka'bah namun tidak ada satu pun kotoran merpati mengotori masjid atau pelataran masjid. Bahkan ratusan ekor merpati ini seolah ikut tawaf dan berputar-putar sebanyak tujuh kali.

Keunikan lain, Jazirah Arab terkenal akan burung-burung pemangsa seperti elang. Namun tidak terlihat kawanan elang mengincar para merpati ini. Masya Allah.

Selama di Baitullah, para jemaah dilarang menangkap atau berburu merpati-merpati ini baik dalam keadaan ihram ataupun tidak.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X