Cerita di Balik Semanggi Berdaun Empat Dipercaya Bawa Keberuntungan

- Jumat, 26 Maret 2021 | 09:57 WIB
Ilustrasi tumbuhan semanggi. (Freepik)
Ilustrasi tumbuhan semanggi. (Freepik)

Semanggi adalah tumbuhan liar yang biasanya ditemui di antara rerumputan.

Biasanya, semanggi ini memiliki 3 daun, tapi ada juga yang berdaun empat.

Tahukah kamu? Tumbuhan semanggi yang berdaun empat dipercaya bisa membawa keberuntungan.

Menurut sebagian orang, jika menemukan atau mengumpulkan tumbuhan semanggi berdaun empat, maka akan mendapat keberuntungan.

Dari berbagai sumber, konon katanya, cerita semanggi berdaun empat ini berasal dari orang Celtic Kuno.

Zaman dahulu, orang Celtic kuno sangat menyukai tumbuhan ini dan membawa semanggi berdaun empat ke mana-mana untuk menangkal ruh jahat.

Pada abad pertengahan, semanggi berdaun empat juga dipercaya bisa mengenali peri sehingga anak-anak kala itu jadi suka menggunakan dedaunan ini untuk bermain mencari peri.

Kemudian, ada juga puisi yang menggambarkan semanggi berdaun empat ini sebagai simbol kemakmuran, ketenaran, kesehatan, dan cinta sejati.

Di Inggris, ada tradisi yang mengatakan jika bermimpi tentang semanggi ini, kita akan dikaruniai keluarga yang bahagia.

Ada juga kisah di Inggris Barat, jika anak-anak diculik oleh peri, cara orang tua mengembalikannya adalah dengan meletakkan semanggi berdaun empat.

Ternyata, penyebab semanggi berdaun empat dipengaruhi spesies yang baik untuk tanah bernama Trifolium repens.

Daun keempat pada semanggi ini sebenarnya adalah genetika yang gagal dalam proses pertumbuhannya.

Kasus tumbuhnya daun keempat dalam tumbuhan semanggi ini sangat jarang terjadi dan kemungkinannya hanya satu dibanding ribuan semanggi.

Oleh sebab itu, jika menemukan semanggi yang daunnya empat, jadinya seperti keberuntungan.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X