Beda dari yang Lain, Mengapa Pisang Berbentuk Panjang dan Melengkung? Ini Alasannya!

- Jumat, 28 Januari 2022 | 12:17 WIB
Buah Pisang. (Freepik)
Buah Pisang. (Freepik)

Semua jenis buah memiliki keunikannya masing-masing, mulai dari rasa, vitamin dan khasiatnya, serta bentuknya yang menyesuaikan dengan ekosistem ditempatnya tumbuh.

Namun, dari semua buah terdapat buah pisang yang bentuknya cukup aneh dari buah-buahan lainnya. Pisang memiliki bentuk yang panjang dan melengkung dengan warna kuning terang tanda buah siap dikonsumsi.

Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan bagi kita mengapa sih pisang bentuknya melengkung? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Pisang Telah Dibudidayakan Sejak 8000 SM, Miliki Banyak Manfaat dan Disukai Banyak Orang

Dikutip dari Science Alert, pisang berasal dari bunga pohon pisang yang muncul dari pseudostem yakni batang kuat di bagian tengah pohon. Dari pseudostem inilah, muncul kelopak bunga yang nantinya akan menjadi deretan pisang berukuran kecil.

Seiring bertambahnya waktu, pisang pun tumbuh ke atas mengarah ke matahari. Jika biasanya buah-buahan mengarah ke bawah, keunikan pisang yang tumbuh ke atas ini yang menyebabkan bentuk pisang menjadi melengkung.

-
Ilustrasi pohon pisang. (freepik)

Hal ini disebabkan oleh pisang yang mengalami fenomena geotropisme negatif atau yang diartikan sebagai kecenderungan tanaman atau buah-buahan untuk tumbuh ke arah tertentu menjauhi arah gravitasi.

Dikarenakan pisang mengalami geotropisme negatif, maka pisang akan mengikuti arah darimana cahaya matahari muncul. Dikarenakan pisang terdiri atas tandan yang memuat puluhan buah pisang maka bentuknya juga menjadi melengkung dan tidak sepenuhnya mengarah lurus ke atas.

-
Ilustrasi buah pisang. (Freepik)

Pertumbuhan pisang menjadi melengkung ini pun disebabkan oleh beberapa faktor yakni pisang pada awal mulanya ditanam di hutan hujan. Sesuai namanya, hutan hujan memiliki curah hujan tinggi dengan sinar matahari yang minim atau sedikit.

Padahal, untuk bertahan hidup pisang membutuhkan sinar matahari. Hal ini lah yang menjadi penyebab buah pisang menjadi melengkung karena mencari sinar matahari dari sela-sela pohon yang ada di hutan hujan untuk bertahan hidup.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X