Koloseum Roma, Saksi Bisu Pelaku Kriminal Dieksekusi dengan Sadis di Masa Romawi Kuno

- Senin, 28 Maret 2022 | 16:05 WIB
Koloseum Roma zaman dulu. (National Museum Warsaw)
Koloseum Roma zaman dulu. (National Museum Warsaw)

Sebelum menjadi keajaiban dunia, rupanya Koloseum Roma merupakan tempat yang cukup penting bagi peradaban Romawi kuno. Koloseum menjadi tempat untuk mengeksekusi para tahanan dan pelaku kejahatan di masa Romawi kuno.

Selama empat setengah abad, Koloseum semula memang digunakan untuk tempat pertunjukan dan juga permainan yang memacu adrenalin para pesertanya. Sebut saja gladiator dan juga pertarungan hewan cukup eksis pada saat itu diselenggarakan di Koloseum.

Baca Juga: Peran Anjing bagi Kehidupan Romawi Kuno, Dari Pelindung Dewi hingga Dijadikan Mitologi!

Dikutip dari nationalgeographic, tak hanya sebagai tempat hiburan, di tengah hari para masyarakat bisa menyaksikan Koloseum menjadi tempat untuk mengeksekusi para tawanan dan penjahat di masa Romawi kuno.

Awalnya, mayoritas orang-orang yang dihukum mati adalah pembelot, pemberontak, dan buronan. Tetapi kemudian hukuman ini diperluas ke tahanan perang serta jenis kejahatan lainnya.

Daftar kejahatan yang mendapat hukuman mati cukup panjang. Pengkhianatan, pemberontakan melawan otoritas, perusakan tanaman, pencurian malam hari, membakar rumah, pemerkosaan, penipuan pelanggan, pencemaran nama baik kuil, pelanggaran janji, pencurian ternak atau tanaman, sumpah palsu, mengubah batas wilayah lapangan secara sewenang-wenang, dan banyak lagi alasan untuk hukuman mati.

Hukuman mati yang dijalani pun cukup beragam, mulai dari pemenggalan kepala oleh hakim dan algojo hingga dibiarkan dimakan hidup-hidup oleh hewan buas.

Cara paling umum lainnya adalah dengan mengikat penjahat telanjang ke tiang dan meninggalkannya untuk disantap hewan buas. Penonton banyak yang meminta cara ini lantaran dinilai sebagai cara yang paling tragis dari seorang penjahat.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X