Letak Kancing Kemeja Pria dan Wanita Berbeda, Kenapa Begitu ya?

- Kamis, 22 April 2021 | 10:36 WIB
Ilustrasi pria mengancing kemeja. (Freepik)
Ilustrasi pria mengancing kemeja. (Freepik)

Seperti yang sering dikenakan, kancing kemeja perempuan terletak di sebelah kiri, sedangkan untuk laki-laki letaknya di kanan.

Kenapa harus berbeda, ya?

Sebenarnya, asal-usul perbedaan letak kancing ini masih menjadi misteri yang belum terpecahkan secara pasti.

Namun menurut beberapa pendapat populer, kancing kemeja perempuan diletakkan di kiri karena tren perempuan dari keluarga bangsawan, di tahun 1800-an.

Letak kancing yang ada di sebelah kiri memudahkan para pelayan untuk memasangkan kancingnya.

Di masa itu, pakaian perempuan, khususnya dalam keluarga bangsawan, memiliki beberapa lapisan yang bertumpuk.

Mulai dari korset, rok, celana pendek, kerangka gaun, gaun, dan aksesoris lainnya di atas gaun tersebut.

Oleh sebab itu, para penjahit membuat cara yang mudah bagi pelayan memasangkan kancing pakaian.

Sementara di masa itu, pakaian laki-laki lebih sederhana sehingga mereka tidak membutuhkan bantuan orang lain untuk memasangkannya.

Hingga kini, letak kancing kemeja yang berbeda itu masih berlaku.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Arti Mimpi Memotong Rambut Apakah Pertanda Baik?

Minggu, 28 April 2024 | 10:19 WIB

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X