HARDIKNAS, Hari Lahirnya Pahlawan Pendidikan Nasional Ki Hadjar Dewantara

- Jumat, 3 Mei 2019 | 20:49 WIB
wikipedia
wikipedia

Seperti yang kita tau, Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS) merupakan hari nasional yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia untuk memperingati kelahiran Ki Hadjar Dewantara, tokoh pelopor pendidikan di Indonesia dan pendiri lembaga pendidikan Taman Siswa, diperingati pada tanggal 2 Mei setiap tahunnya.

Perjuangan Ki Hadjar Dewantara di dunia pendidikan rupanya diawali dari karirnya sebagai seorang wartawan.

Ia juga sangat aktif mengikuti organisasi sosial dan pernah bergabung dengan Boedi Oetomo pada tahun 1908 lalu.

Hari Pendidikan Nasional ditetapkan pada 2 Mei karena alasannya adalah untuk wujud penghormatan dari bangsa Indonesia kepada Ki Hajar Dewantara yang telah banyak berjasa dalam memajukan dunia pendidikan di Indonesia.

Tokoh nasional yang bernama asli Raden Mas Soewardi Soerjaningrat juga jadi tokoh yang sangat berpengaruh dalam melawan sistem pendidikan Hindia Belanda.

Ia dikenal karena berani menentang kebijakan pendidikan pemerintah Hindia Belanda pada masa itu, yang hanya memperbolehkan anak-anak kelahiran Belanda atau orang kaya yang bisa mengenyam bangku pendidikan.

Setelah melakukan perjuangan sejak muda dan merintis pendidikan di Indonesia dengan berbagai cara, Ki Hadjar Dewantara akhirnya menyudahi perjuangannya di usia tuanya.

Ia meninggal dunia pada 26 April 1959 di Yogyakarta dan dimakamkan di Taman Wijaya Brata.

Editor: Administrator

Terkini

7 Arti Mimpi Memotong Rambut Apakah Pertanda Baik?

Minggu, 28 April 2024 | 10:19 WIB

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X