Siap-siap, Gerhana Bulan Total akan Terlihat di Indonesia Bulan Mei 2021

- Jumat, 30 April 2021 | 09:59 WIB
Ilustrasi gerhana bulan total. (Freepik)
Ilustrasi gerhana bulan total. (Freepik)

Gerhana Bulan termasuk fenomena langit yang dapat disaksikan dengan mata telanjang dan tidak berbahaya.

Tahukah kamu? Tahun 2021 ini, gerhana Bulan total akan hadir dan bisa disaksikan di langit Tanah Air.

Bagi yang belum pernah melihat gerhana bulan total, kamu punya kesempatan untuk menyaksikannya tanggal 26 Mei 2021 mendatang, lho.

Berdasarkan keterangan laman infoastronomy.org, wilayah Indonesia bagian timur bisa melihat proses gerhana Bulan dari awal kemunculannya.

Gerhana Bulan total akan dimulai saat Bulan pertama kali masuk ke bayangan umbra Bumi pada pukul 18.44 WIT (16.44 WIB dan 17.44 WITA).

Oleh sebab itu, bagi warga bagian barat dan tengah Indonesia tidak bisa menyaksikan proses gerhana Bulan total dari awal.

Namun, saat puncak gerhana Bulan total semua wilayah Indonesia akan bisa menyaksikannya.

Fase puncak gerhana Bulan total diperkirakan akan dimulai pada pukul 18.11 WIB (19.11 WITA dan 20.11 WIT) dan fase paling puncak pada 18.18 WIB (19.18 WITA dan 20.18 WIT).

Gerhana bulan merupakan suatu peristiwa dimana kedudukan matahari, bumi, dan Bulan berada pada satu garis lurus sehingga bayangan Bumi menutupi sebagian ataupun keseluruhan Bulan.

Pada saat gerhana Bulan, biasanya Bumi akan terlihat gelap karena cahaya Matahari terhalang oleh Bumi.

Sedangkan saat gerhana Bulan Total, kita justru akan melihat Bulan memancarkan cahaya merah terang.

Bahkan saking merah dan terangnya, gerhana Bulan total diberi julukan blood moon atau bulan darah.

Hal itu terjadi karena sinar Matahari masih ada yang bisa memancar melalui atmosfer Bumi.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X