Rumah Diet Mediterania, Penduduk Kota Ini Dapat Hidup Lebih Panjang

- Senin, 28 Oktober 2019 | 20:00 WIB
photo/summerinitaly.com
photo/summerinitaly.com

Sebuah desa bernama Pioppi di Italia dilindungi oleh UNESCO sebagai rumah diet Mediterania. para penduduk dari desa ini katanya mampu hidup lebih panjang hingga lebih dari 100 tahun. 

Penduduk disini sangat jarang yang terkena penyakit diabetes atau gangguan jantung. 

Ternyata rahasianya adalah mereka yang jarang mengkonsumsi makanan yang mengandung gula, olahan susu, karbohidrat dan daging. 

Semua makanan favorit kita malah jarang mereka makan ya guys. Penduduk Pioppi mengkonsumi sayur-sayuran, ikan, dan minyak zaitun  sebagai makanan sehari-hari mereka. 

Alasan lainnya mereka tidur selama tujuh jam dalam sehari dan mengurangi stres. 

Kebiasaan hidup sehat ini sebenarnya mereka lakukan sebab Pioppi termasuk daerah miskin di Italia, mereka jarang memakan daging. 

Ternyata hal ini mendatangkan kesehatan bagi para penduduknya, mereka hanya makan pizza atau makanan manis satu kali dalam sebulan. 

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X