Mengapa Tikus Selalu Menjadi Hewan Percobaan? Ternyata Ini Jawabannya!

- Minggu, 3 April 2022 | 12:48 WIB
Ilustrasi tikus. (Unsplash)
Ilustrasi tikus. (Unsplash)

Dalam keseharian, kita tentu kerap mendengar istilah 'tikus percobaan' dalam hal-hal yang mungkin baru dan belum pernah dilakukan sebelumnya.

Apalagi dalam penemuan obat atau dosis tertentu, tentu tikus menjadi makhluk hidup pertama untuk diuji akan reaksi dari obat tersebut apakah berbahaya atau tidaknya.

Baca Juga: Ada Monumen Khusus Tikus Percobaan di Rusia

Dikutip Science Alert, hal ini berkenaan dengan model biokimia yang seringkali melibatkan tikus. Dimana tikus dianggap memiliki banyak fungsi anatomi yang mirip dengan yang dimiliki manusia.

Selain anatomi tersebut, genom tikus dan juga manusia ternyata sangatlah mirip. Hal ini menyebabkan banyaknya penelitian di dunia menggunakan tikus untuk menguji ketahanan reaksi obat atau ramuan sebelum di fungsikan ke tubuh manusia.

Sepanjang sejarah, banyak penelitian yang diakui Nobel Prize lantaran melibatkan tikus pada penelitiannya sebagai animal model. Bahkan banyak perusahaan yang menyediakan budidaya tikus transgenik untuk dijadikan objek atas penelitian kedepannya.

Salah satu bentuk penelitian terkait penyakit manusia yang memanfaatkan animal model berupa tikus adalah penelitian terkait penyakit malaria.

Adapun bahaya dari spesies falciparum ini merupakan kecepatannya untuk berkembang biak dan menyebar ke berbagai organ tubuh manusia seperti otak melalui peredaran darah.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X