4 Manfaat Masker Kefir untuk Kecantikan dan Juga Kesehatan

- Jumat, 17 Juli 2020 | 15:10 WIB
Ilustrasi pakai masker (Pexels/Cottonbro)
Ilustrasi pakai masker (Pexels/Cottonbro)

Apa kamu pernah mendengar apa itu masker kefir? Kefir ialah minuman yang dibuat dari hasil fermentasi susu kambing, yang berasal dari Turki. Jadi masker kefir ialah  masker wajah yang terbuat dari endapan/hasil fermentasi susu sapi/susu kambing.

Masker ini berfungsi baik untuk kesehatan dan juga kecantikan. Nah, mau tahu apa saja manfaatnya! Berikut beragam manfaatnya seperti yang sudah Indozone rangkum dari berbagai sumber:

1. Menenangkan dan melembapkan kulit

Kandungan probiotik pada masker kefir ini membantu melembapkan kulit karena adanya menstimulasi produksi kolagen untuk kulit yang lembap dan kenyal.

2. Meredakan peradangan dan jerawat

Peradangan atau breakout umumnya disebabkan oleh bakteri yang bersarang pada jerawat sehingga menyebabkan timbulnya radang. Dengan menggunakan masker kefir mampu atasi masalah berikut ini karena fungsi masker tersebut sebagai anti peradangan dan anti bakteri.

3. Sebagai anti-aging

Kandungan seperti probiotik alami yang kaya antioksidan dalam masker kefir ini dapat mencegah tanda-tanda penuaan seperti garis halus, ini karena produksi kolagen pada kulit wajah.

4. Mempercepat penyembuhan luka pada kulit

Masker kefir ini memiliki sifat asam laktat, asam asetat, dan juga polisakarida. Kandungan senyawa tersebut mampu memperbaiki jaringan kulit. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X