Tak Hanya Penting Bagi Wanita, Ini Manfaat Facial Bagi Pria

- Kamis, 18 Juni 2020 | 15:39 WIB
Ilustrasi pria (Pexels/Andrea Piacquadio)
Ilustrasi pria (Pexels/Andrea Piacquadio)

Merawat kulit wajah tidak hanya perlu dilakukan wanita, tapi pria juga perlu melakukan perawatan demi memiliki kulit sehat. Salah satu perawatan wajah yang bisa dilakukan pria ialah facial.

Tapi apa ya manfaat dari facial untuk pria? Berikut penjelasannya yang sudah Indozone rangkum dari berbagai sumber:

1. Mengurangi komedo

Pria yang memiliki kulit berminyak perlu melakukan facial dengan rutin, perawatan ini akan membantu mengurangi komedo di wajah, bahkan menghindari munculnya jerawat.

2. Membersihkan pori-pori kulit

Pria rentan terpapar kotoran, karena mereka banyak menghabiskan waktunya di luar. Itulah kenapa facial sangat disarankan supaya kotoran yang tersumbat di pori-pori dibersihkan dengan maksimal.

3. Mengurangi jerawat

Pria yang memiliki masalah jerawat juga disarankan untuk melakukan facial, karena facial akan berfungsi menghilangkan minyak berlebih sehingga mengurangi jerawat.

4. Menghilangkan lingkaran hitam di mata

Manfaat facial yang dilakukan pria juga bisa membantu menghilangkan lingkaran hitam di mata.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X